Dinyatakan Meninggal Setelah Operasi, Seorang Pria Kembali Hidup Meski Telah Diletakkan dalam Peti
Sudah diap dimakamkan dan diletakkan di peti mati, siapa sangka, pria ini ternyata masih bernafas.
TRIBUNNEWS.COM - Beberapa waktu lalu seorang pria berusia 95 tahun asal India terbangun dari kematiannya.
Pria bernama Budh Ram dinyatakan meninggal dan sebelum dimakamkan, keluarga melakukan memandikan jenazahnya.
Namun, pada saat itulah pria 95 tahun tersebut justru terbangun dari kematiannya.
Selain kisah Budh Ram, ternyata sebelum itu kisah serupa juga dialami oleh seorang pria dari Peru.
Melansir dari Express, setahun lalu pada Oktober 2017 kisah serupa juga sempat terjadi.
Kejadian mengejutkan itu menimpa seorang pria bernama Watson Franklin Mandujano Doroteo, dari kota Tingo Maria di Peru.