Minggu, 5 Oktober 2025

Kisah Perjuangan Hidup Ibu dan Anak Tak Memiliki Tangan

Linda Bannon 36 tahun terlahir dengan kelainan genetik Holt Oram sindrom langka yang memengaruhi kinerja jantung dan menyebabkan kelainan tulang.

litereaders
Linda Bannon dan putranya 

Sebagai seorang ibu, ditengah keterbatasannya Bannon mengajarkan banyak hal ke anaknya, Timmy.

Kini, meski pun memiliki kesempatan menggunakan tangan kinestetik nyona Bannon memilih tetap berlaku normal dan melakukan segala aktivitasnya dengan menggunakan kakinya.

Begitu pula dengan Timmy. Dia menyebut tidak cukup nyaman saat menggunakan alat tersebut.

Bannon yang tinggal di Chicago itu bercita-cita dapat menjadi seorang motivator.

Dia juga berkeinginan membantu orang-orang lain yang memiliki kondisi serupa dengan dirinya.

Bannon menegaskan bahwa anda yang kekurangan seperti dirinya dapat menjalani kehidupan sepenuhnya.

Bagi anaknya Timmy, Bannon menegaskan tidak ada alasan bagi timmy untuk tidak memiliki keluarga dan istri yang dicintai.

Melihat kondisinya yang mungkin saja turun menurun, Bannon memilih cukup memiliki anak semata wayang saja.

Dia tidak cukup tega jika masalah jantung itu kembali akan diturunkan pada anaknya yang lain paska kelahiran.

Sumber: Tribun Sumsel
Tags
Chicago
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved