Ibadah Haji 2024
393 Jemaah Calon Haji Indonesia Tiba di Hotel Madinah, Dijamu Makan Selamat Datang
393 dari 7.200 jamaah haji Indonesia gelombag pertama telah masuk pemondokan di Abraj Tabah Towers Hotel, Madinah Almunawarah.
Petugas kamar juga siaga menyiapkan kamar hotel agar ketika para jamaah datang dapat langsung beristirahat.
Sementara pihak hotel juga tampak sibuk untuk menyambut tamu Allah dengan berbagai hal.
Ada hal menarik di mana pihak hotel menyiapkan bingkisan berisi Alquran, sajadah, dan tasbih yang akan diberikan secara cuma-cuma kepada sejumlah jamaah.
Menurut PPIH sektor 2, bingkisan itu merupakan sadaqah pihak hotel nantinya diberikan kepada para jamaah yang menginap di sana.
Pihak hotel menyiapkan aneka makanan dan minuman hingga cokelat untuk para jemaah calon haji Indonesia.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.