Virus Corona
BREAKING NEWS Update Corona 9 April 2022: Tambah 1.468 Kasus, 41 Orang Meninggal akibat Covid-19
Update kasus Corona atau Covid-19 Indonesia, Sabtu (9/4/2022): hari ini tambah 1.468 Kasus, 41 jiwa meninggal akibat Covid-19.
TRIBUNNEWS.COM - Berikut perkembangan situasi Corona atau Covid-19 di Indonesia, Sabtu (9/4/2022).
Hari ini tercatat kasus Covid-19 bertambah sebanyak 1.468 pasien secara nasional, dikutip dari laman Covid19.go.id.
Jumlah kasus hari ini menurun daripada kemarin, Jumat (8/4/2022), yakni 1.755 pasien.
Bila kedua hari tersebut dibandingkan, terdapat penurunan kasus sekitar 287 pasien.
Adapun total kasus Covid-19 di Indonesia sampai saat ini menjadi 6.031.636 kasus sejak kasus pertama diumumkan 2 Maret 2020 silam.
Baca juga: Setelah Status Pandemi Covid-19 Dicabut, Masih Ada Pekerjaan Rumah yang Perlu Diselesaikan
Baca juga: Tiga Kriteria Jadi Rujukan Keluar dari Situasi Pandemi Covid-19 Menurut Pakar Epidemiologi
Kabar baiknya, kasus sembuh dari Covid-19 hari ini bertambah 3.865 orang.
Jumlah pasien sembuh hari ini meningkat dibanding kemarin 3.442 orang.
Maka, total pasien yang sembuh dari Covid-19 hingga sekarang berjumlah 5.801.909 orang.
Sedangkan, pasien yang meninggal akibat Covid-19 hari ini bertambah 41 orang.
Angka kematian hari ini juga turun dibanding kemarin, di mana 47 jiwa meninggal.
Dengan tambahan kematian hari ini, total kasus Covid-19 berujung kematian menjadi 155.597 jiwa.

Dilansir kemkes.go.id, berikut cara pencegahan Covid-19 pada level individu dan masyarakat:
A. Pencegahan Level Individu
Terdapat beberapa prinsip yang perlu diikuti untuk membantu mencegah COVID-19, yaitu menjaga kebersihan diri/personal dan rumah dengan cara:
a. Mencuci tangan lebih sering menggunakan sabun dan air setidaknya 20 detik atau pembersih tangan berbasis alkohol (hand sanitizer), serta mandi atau mencuci muka jika memungkinkan, sesampainya rumah atau di tempat bekerja, setelah membersihkan kotoran hidung, batuk atau bersin dan ketika makan atau mengantarkan makanan.