Senin, 6 Oktober 2025

Virus Corona

Prediksi Harga 5 Kandidat Vaksin Covid-19: Termurah dari Inggris, Termahal dari China

Perusahaan farmasi di sejumlah negara sudah mulai memproduksi vaksin Covid-19 dan siap menjual vaksinnya kepada publik dalam waktu dekat.

Editor: Adi Suhendi
Foto Nikkei
Ilustrasi Vaksin Covid-19 

Jika pada akhir 2020 ini vaksin itu bisa diproduksi, maka Bio Farma harus membeli bahan bakunya ke Sinovac seharga 8 dollar AS atau Rp 117.135 (kurs Rp 14.641) per dosisnya.

Adapun jika vaksin asal Sinovac tersebut sudah siap dipakai untuk imunisasi massal di Indonesia, kalkulasi harga perkiraan dari Bio Farma yakni Rp 25-30 dollar AS atau kisaran Rp 366.000 sampai Rp 439.000 (harga vaksin Covid-19).

Penyebab perbedaan harga vaksin

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), Erick Thohir mengatakan harga vaksin Covid-19 tergantung pada penjual.

"Harga itu dinamikanya tinggi, tergantung masing-masing penjual, yang tetapkan bukan saya, tapi penjualnya. Karena itu vaksin merah putih harus kita buat supaya kalau negara lain mau beli vaksin kita tetapkan harganya," ujar Erick dilansir dari kompas.com, Sabtu (5/9/2020).

Kendati demikian, ia mengatakan kualitas vaksin tetap sama meski ada perbedaan harga.

"Jadi kalau ditanya vaksin kenapa ada yang 5 dolar, 8 dolar, 20 dolar. Kalau dibilang karena kualitas? Tidak juga, karena semuanya bagus, sudah uji klinis ketiga," kata Erick.

Menurut dia, perbedaan harga vaksin corona bisa disebabkan biaya penemuan yang mahal atau kapasitas produksi yang rendah.

Erick menyampaikan pemberian vaksin dilakukan dengan dua skema, yakni subsidi pemerintah dan mandiri.

"Apakah ketika vaksin yang menjadi bantuan pemerintah yang murah? Ya enggak juga. Negara hadir untuk rakyat. Pemerintah akan menggratiskan untuk yang memerlukan termasuk dokter dan perawat berdasarkan data," jelas Erick.

Daftar perkiraan harga vaksin Covid 19

Berdasarkan data yang dihimpun berikut prediksi harga kandidat vaksin Covid-19 dari 5 perusahaan farmasi di sejumlah negara:

1. Pfizer-BioNTech (AS-Jerman): Rp 292.000 per dosis. Rp 584. 000 per orang

2. Johnson and Johnson (AS): Rp 146.000 per dosis. Rp 292.000 per orang

3. Oxford-Astra Zeneca ( (Inggris) : Rp 58.400 per dosis. Rp 116.800

4. Moderna (Amerika Serikat/AS: Rp 467.200 hingga Rp 540.200 per dosis atau Rp 934.400 hingga Rp 1.080.400 per orang.

5. Sinopharm (China): Rp 1.050.000 per dosis atau Rp 2.100.000 per orang.

Sebagian dari artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Airlangga: Harga Vaksin Covid-19 Asal Inggris Lebih Murah Dibanding China dan Bocoran Lengkap Harga Vaksin Covid-19 dari Erick Thohir

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved