Kamis, 2 Oktober 2025

virus corona

Kasus Positif Covid-19 di Jakarta Per Senin 13 Juli Capai 279 Orang

Adapun rincian total kasus positif itu meliputi 9.408 orang telah dinyatakan sembuh, dan 710 orang meninggal dunia

Youtube Kompas tv
Kabid P2P Dinkes DKI Jakarta, Dwi Oktavia menyampaikan update jumlah pasien Covid-19 di DKI Jakarta, Rabu (1/4/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penambahan kasus virus corona atau Covid-19 di  Jakarta per hari ini, Senin (13/7/2020) sebanyak 279 kasus.

Sehingga jumlah kumulatifnya menjadi 14.640 kasus.

Baca: Jokowi Prediksi Puncak Lonjakan Kasus Covid-19 di Indonesia Terjadi pada Agustus-September

Adapun rincian total kasus positif itu meliputi 9.408 orang telah dinyatakan sembuh, dan 710 orang meninggal dunia.

Sementara masih terdapat 597 pasien dalam perawatan rumah sakit, dan 3.925 orang menjalani isolasi mandiri di rumah.

"Terdapat penambahan 279 kasus, sehingga kasus kumulatif positif di DKI Jakarta 14.640 kasus," ujar Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dwi Oktavia dalam keterangannya, Senin (13/7/2020).

Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) hingga saat ini berjumlah 397 orang, dan pasien dalam pengawasan (PDP) 821 orang.

Dwi menjelaskan secara kumulatif pula, pemeriksaan PCR hingga 12 Juli 2020 sebanyak 399.249 sampel.

Sedangkan untuk testing rate pada pemeriksaan PCR di Jakarta sejak 1 Maret yakni 26.632 tes per 1 juta penduduk.

Untuk periode 1 pekan terakhir yakni rentang 6 - 12 Juli 2020, dilakukan 3.569 tes per 1 juta penduduk per minggu.

Baca: Menko PMK Jelaskan Prosedur Penanganan Covid-19 Zona Merah

Jumlah itu disebut sudah melebihi target WHO yang mematok 1.000 tes per 1 juta penduduk per minggu.

"Jumlah ini telah melebihi target WHO 1.000 tes per 1 juta penduduk per minggu," tutur dia.

Enam Provinsi dengan Kasus Tertinggi dan 9 yang Nihil Kasus

Jumlah pasien positif virus corona atau Covid-19 pada Senin (13/7/2020) bertambah sebanyak 1.282 pasien.

Dengan begitu, total pasien positif hingga hari ini berjumlah 76.981 orang.

Baca: Pemeriksaan Spesimen Terkait Covid-19 Hari Ini 13.100, Jokowi Tingkatkan Lagi Targetnya Jadi 30 Ribu

Halaman
123
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved