Dipicu Fluktuasi Harga Sawit Hingga Cabai, Nilai Tukar Petani Bulan April 2023 Turun 0,24 Persen
Faktor-faktor yang mempengaruhi turunnya nilai tukar petani di April secara nasional adalah turunnya harga komoditas kelapa sawit hingga cabai rawit.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nilai tukar Petani (NPT) Indonesia mencapai 110,58 atau turun 0,24 persen di bulan April 2023 dibandingkan Maret 2023.
“Penurunan ini terjadi karena indeks harga yang diterima petani turun sebesar 0,12 persen sementara indeks harga yang harus dibayar petani mengalami kenaikan 0,13 persen,” ujar Kepala Badan Pusat Statistik Marga Yuwono di Jakarta, Selasa (2/5/2023).
Faktor-faktor yang mempengaruhi turunnya nilai tukar petani di April secara nasional adalah turunnya harga komoditas kelapa sawit, cabe rawit, cabe merah, bawang merah, dan gabah.
Sedangkan jika dilihat menurut sub sektor, peningkatan NTP tertinggi terjadi pada sub sektor perikanan, terutama pada nelayan yang naik 0,79 persen.
Sementara itu penurunan NTP terjadi pada sub sektor holtikultura yang turun sebesar 3,58 persen.
Berdasarkan wilayah, tercatat sebanyak 18 provinsi alami kenaikan NTP dengan kenaikan tertinggi terjadi di Sumatera Selatan yang meningkat 1,15 persen.
Baca juga: BPS: Nilai Tukar Petani Februari 2022 Jadi 108,83, Naik 0,15 Persen
Sementara terdapat 16 provinsi yang alami penurunan NTP dan yang paling mengalami penurunan terbesar terjadi di Provinsi Riau dengan angka 2,42 persen.
Laporan reporter: Maria Gelvina Maysha | Sumber: Kontan
Sumber: Kontan
BPS: Produksi Beras Nasional hingga Oktober 2025 Tembus 31,04 Juta Ton, Lampaui Capaian Tahun Lalu |
![]() |
---|
NTP Mencapai 123,57 di Agustus 2025, Mentan: Petani Kian Sejahtera |
![]() |
---|
Laporan BPS: Produksi Beras Nasional hingga Oktober 2025 Surplus 3,7 Juta Ton |
![]() |
---|
Ekspor Pertanian Terus Melonjak, Peran Penting Dorong Surplus Perdagangan Indonesia |
![]() |
---|
Kinerja Ekspor Indonesia Naik 8,03 Persen, Per Juli 160,16 Miliar Dolar AS |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.