Sabtu, 4 Oktober 2025

IHSG Sepekan Melemah 0,52 Persen, Kapitalisasi Pasar Jadi Rp 9.315,733 Triliun

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ambruk minus sebesar 0,52 persen menjadi 7.135,24, dari 7.172,43 pada pekan sebelumnya.

Penulis: Yanuar R Yovanda
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Karyawan melintas dengan latar layar pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta Selatan, Senin (3/1/2022). Kapitalisasi pasar di Bursa Efek Indonesia (BEI) mengalami pelemahan sebesar 0,27 persen menjadi Rp 9.315,733 triliun pekan ini, dari Rp 9.340,889 triliun pada pekan lalu. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapitalisasi pasar di Bursa Efek Indonesia (BEI) mengalami pelemahan sebesar 0,27 persen menjadi Rp 9.315,733 triliun pekan ini, dari Rp 9.340,889 triliun pada pekan lalu.

Dengan itu, membuat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ambruk minus sebesar 0,52 persen menjadi 7.135,24, dari 7.172,43 pada pekan sebelumnya.

"Kemudian, penurunan sebesar 1,2 persen terjadi pada rata-rata frekuensi harian Bursa menjadi 1.236.386 transaksi, dari 1.251.397 transaksi pada penutupan pekan sebelumnya," ujar PH Sekretaris Perusahaan BEI Albertus Fajar Subagyo mengutip siaran pers, Minggu (28/8/2022).

Baca juga: IHSG Akhir Pekan Terperosok 0,54 Persen ke 7.135, Medco Cetak Top Gainer

Di sisi lain, ada penguatan dalam data perdagangan BEI selama periode 22 sampai dengan 26 Agustus 2022 sebesar 7,71 persen pada rata-rata nilai transaksi harian Bursa.

"Rata-rata nilai transaksi harian naik menjadi sebesar Rp 13,55 triliun, dari Rp 12,58 triliun pada penutupan pekan lalu. Rata-rata volume transaksi harian Bursa turut menguat sebesar 9,41 persen menjadi 26,97 miliar saham, dari 24,65 miliar saham pada penutupan pekan lalu," kata Albertus.
Kendati demikian, dia menambahkan, investor asing melakukan akumulasi hingga tercatat beli bersih sebanyak Rp 164,24 miliar pada akhir pekan ini.

"Investor asing pada akhir pekan ini mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp 164,24 miliar dan mencatatkan beli bersih sebesar Rp 65,3 triliun sepanjang 2022," pungkasnya. 

Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved