Sabtu, 4 Oktober 2025

4 Pemuda Ini Main Judi Leng Saat Nunggu Hujan

Petugas kepolisian dari Polisi Sektor Siantar Timur berhasil mengamankan empat orang pemain

Editor: Hendra Gunawan
zoom-inlihat foto 4 Pemuda Ini Main Judi Leng Saat Nunggu Hujan
net
ilustrasi

Laporan Wartawan Tribun Medan, Akbar

TRIBUNNEWS.COM, PEMATANGSIANTAR -  Petugas kepolisian dari Polisi Sektor (Polsek) Siantar Timur berhasil mengamankan empat orang pemain judi leng (kartu besar) di warung kopi milik boru Sinaga Jalan Wortel Kelurahan Tomon Kecamatan Siantar Timur, Selasa (29/1/2013) sekitar pukul 00.40 WIB.

Menurut informasi yang diterima di Kantor Polisi Resort Kota (Polresta) Pematangsiantar yang berada di Jalan Sudirman Kota Pematangsiantar keempat orang tersebut diketahui bernama Lambot Nababab (40) warga Jalan Wortel Kelurahan Kebun Sayur Kecamatan Siantar Timur, Boipen Batubara (26) berprofesi sebagai supir warga Jalan Dali Tani Kelurahan Tomuan Kecamatan Siantar Timur, Ucok Napitupulu (42) seorang Agen Bus Gok warga Jalan Dali Tani dan Riky Simanjuntak (18) yang juga supir angkot warga Jalan Dali Tani.

Dari keempat orang tersebut, diamankan uang sebanyak Rp68ribu dan dua set kartu joker. Saat dijumpai di ruang Kasat Tahanan dan Barang Bukti (Tatim) Polresta Pematangsiantar, Riky menyatakan dirinya baru pertama kali bermain judi leng. "Kami main leng hanya untuk menunggu hujan. Daripada tidak ada kerjaan, makanya kami main leng sambil taruhan,"ujarnya.

Terkait masalah ini, Kepala Polisi Sektor (Kapolsek) Siantar-Timur, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Autur Pasaribu menyatakan pihaknya membawa keempat tersangka ke Polresta Pematangsiantar untuk pemeriksaan lebih lanjut. "Keempat tersangka kita jeras pasal 303 KUHP Pidana," katanya.

Baca juga:

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved