Polisi Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan
Anggota Polres Aceh Singkil, Brigadir Mulyadi, Kamis sekitar pukul 06.30 WIB, ditemukan meninggal di pinggir

Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Dede Rosadi
TRIBUNNEWS.COM, SINGKIL - Anggota Polres Aceh Singkil, Brigadir Mulyadi, Kamis (20/12/2012) sekitar pukul 06.30 WIB, ditemukan meninggal di pinggir jalan Singkil-Subulussalam, kawasan Lae Ijuk, Kecamatan Singkil Utara, Aceh Singkil. Belum diketahui penyebab korban meninggal dunia.
Di samping korban tergeletak sebuah sepeda motor mio, dengan nomor polisi BL 3153 VH. Sepeda motor itu dalam keadaan terbalik ban menghadap ke atas. Sedangkan korban yang memiliki sapaan akrab Bob, berada di parit. Parit tersebut memiliki kedalaman sekitar dua meter dari badan jalan. "Tadinya di parit jalan, terus dipindah ke pinggir jalan," kata seorang anggota polisi.
Jasad korban sudah dibawa ke rumah sakit umum daerah (RSUD) Aceh Singkil di Gunung Lagan, menggunakan ambulan untuk diautopsi. Kematian polisi tersebut, mengundang perhatian pengguna jalan, yang langsung menghentikan kendaraannya ingin melihat.
Tidak diketahui siapa yang pertama kali melihat korban yang diperkirakan dalam perjalanan ke Polres Aceh Singkil, di Kampung Baru, Singkil Utara. "Pertamanya warga sudah ada yang melihat tapi tak mau berhenti, saya berhentikanpun malah makin mempercepat laju kendaraan," ujar teman korban sesama anggota Polres Aceh Singkil.
Baca juga:
- Sudibyo Ditemukan Tewas Terikat dan Sudah Membusuk
- Balita Kecemplung ke Kolam yang Digali Bapaknya
- Kelakuan Empat Polisi Ini Sungguh Konyol
- Macan Dahan Berkeliaran Bikin Warga Caturahayu Was-was