Sabtu, 4 Oktober 2025

Tiga Paket Sabu di Kantong Celana Korban Tewas Lakalantas

Erlina (15), warga Jl Segaran Lr Terusan Darat RT 11 No 04 Kelurahan 13 Ilir Palembang tewas di tempat akibat kecelakaan yang menimpanya

Editor: Dewi Agustina
zoom-inlihat foto Tiga Paket Sabu di Kantong Celana Korban Tewas Lakalantas
net
ilustrasi

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Erlina (15), warga Jl Segaran Lr Terusan Darat RT 11 No 04 Kelurahan 13 Ilir Palembang tewas di tempat akibat kecelakaan yang menimpanya, Selasa (25/9/2012) pukul 05.40 WIB.

Peristiwa bermula saat korban dibonceng oleh temannya bernama Yadi Firmanyah (23) yang juga warga Segaran.

Firman dan korban mengendarai motor Honda Revo bernopol BG 6272 JT dari arah Sekip menuju lampu merah RS RK Chariitas.

Dalam perjalanan motor menyerempet median jalan, motor oleng lalu terpelantiing. Ernila tewas seketika karena mengalami pecah kepala.

Kanit Lantas dipimpin oleh Iptu Harsono dan anggota yang lain Aiptu Amdhi, Bripka Pulangan, Bripka Erward, Aiptu Sulaiman dan Briptu Chandra saat mendengar laporan dari warga langsung mendatangi TKP.

"Erlina ditemukan tewas di tempat karena mengalami pecah kepala. Sedangkan Firman masih dirawat di RS Charitas," ungkap Iptu Harsono kepada Sripoku.com (Tribun Network), Selasa (25/9/2012).

Menurut Harsono, ketika korban akan divisum di kamar mayat, anggota Pol Laka Pakjo menemukan tiga paket sabu-sabu dari kantong celana belakang Erlina yang disimpan di dalam kotak rokok Marlboro.

"Kita sudah mengamankan Firman, ia masih belum sadarkan diri dan masih dirawat di RS Charitas. Kasus ini nantinya akan dilimpahkan ke Dit Narkoba Polresta Palembang untuk dilakukan penyelidikan terkait sabu yang ditemukan di kantong celana Erlina," tandasnya.

Baca Juga:

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved