Petugas Temukan Kondom Bekas di Ruang Rawat Adam
Sebelum diamankan oleh petugas Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Cilacap pada Jumat,

Laporan Reporter Tribun Jogja, Susilo Wahid Nugroho
TRIBUNNEWS.COM, CILACAP - Sebelum diamankan oleh petugas Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Cilacap pada Jumat, (14/9/2012) sore tersangka pengedar sabu berkebangsaan Nigeria bernama Adam Wilson diketahui sakit dan sempat dirawat di RSUD Cilacap. Ia diketahui menderita penyakit yang menyerang organ hati bernama Hepatosirosis.
Sebelumnya petugas gabungan dari BNNK Cilacap dan Polres Cilacap menangkap pelaku saat dirawat di RSUD Cilacap, Kamis (13/9/2012) kemarin. Penangkapan dilakukan setelah pihak kepolisian melakukan pengembangan kasus peredaran narkoba jenis sabu di beberapa daerah di Indonesia.
Saat dilakukan penggeledahan di kamar rumah sakit tempat pelaku dirawat petugas berhasil mengamankan tiga buah handphone milik pelaku. Selain itu petugas juga menemukan alat kontrasepsi (kondom-red) yang sudah dipakai di kamar pelaku.