Kamis, 2 Oktober 2025

Anas Sidak Sekaligus Belanja di Pasar Klender

Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, beserta jajaran DPP-DPD Demokrat DKI melakukan inpeksi mendadak (sidak) di Pasar Klender

Editor: Sugiyarto
zoom-inlihat foto Anas Sidak Sekaligus Belanja di Pasar Klender
TRIBUNNEWS.COM/WAHYU AJI
Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum mengunjungi Pasar Klender, Jalan Raya Bekasi Timur, Jakarta Timur. Selain untuk melihat langsung harga bahan pokok, dirinya juga membeli cabai dan daging untuk sahur.

Laporan Rini Ayuningtias

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat, Anas
Urbaningrum, beserta jajaran DPP-DPD Demokrat DKI melakukan inpeksi
mendadak (sidak) untuk memantau langsung harga-harga sembako di Pasar
Klender menjelang Ramadhan.

"Sidak ini dalam rangka komitmen Partai Demokrat untuk memastikan
harga-harga di pasar stabil, sehingga kebutuhan konsumen bisa
terpenuhi. Khususnya menjelang puasa." ujar Anas saat ditemui di depan
Kantor Pasar Klender SS Area Timur II.  (Jumat, 20/7/2012)

Menurut Anas berdasarkan hasil pengamatannya, bisa disimpulkan
harga-harga secara umum relatif stabil. Kalau ada sedikit kenaikan
harga, menurut Anas, hal tersebut sangat wajar.

"Pola konsumsi melonjak tajam karena menjelang puasa, akan tetapi
stoknya tetap, harga pun jadi naik." Anas menambahkan.

Selain datang untuk sidak, Anas juga membeli beberapa bahan untuk
keperluan sahur, "Di rumah pasukan banyak, jadi ngecek harga sekaligus
berbelanja." sambung Anas sambil tersenyum. (*)

Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved