Jumat, 3 Oktober 2025

Tribun Jakarta Seleb

Astri Ivo Minta Suami Menemaninya Baca Buku Kamasutra

Aktris senior Astri Ivo enggan membaca buku seks seorang diri. Dia biasa mengajak suami untuk menemaninya.

Penulis: ferro maulana
zoom-inlihat foto Astri Ivo Minta Suami Menemaninya Baca Buku Kamasutra
TRIBUN JAKARTA/Ferro Maulana
Astri Ivo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris senior Astri Ivo enggan membaca buku seks seorang diri. Dia biasa mengajak suami untuk menemaninya melahap buku seputar `urusan ranjang' tersebut.

"Aku senang baca buku tentang seks seperti Kamasutra dan baca bedua sama suami," katanya di acara: "Bincang Novel Asmara Di Atas Haram', Electic Resto, Citos, Jakarta Selatan, Rabu (13/6/2012).

Selain sebagai penambah wawasan, buku-buku seks itu juga menjadi bahan pendidikan untuk ketiga buah hatinya. Astri meyakini anak-anak mesti mendapat pendidikan seks yang sehat sejak usia dini.

 "Sebagai orangtua, kita harus memberikan pendidikan seks yang lurus dan sehat agar jangana da disorientasi," terangnya.

Dengan mendiskusikan masalah seks dengan anak, sambung Astri, maka mereka akan paham seputaran alat reproduksi dan menjaganya. " Mengajari jenis kelaminnya, apa yang laki-laki dan perempuan lakukan, alat produksinya jadi mereka jadi tahu betapa penting alat reproduksinya," ujarnya.

Bintang film yang melejit di era 1980-an ini mengaku koleksi bukunya sudah mencapai ribuan buah. Setiap waktu, koleksinya selalu ditambah. Apalagi Astri menyebut suka berburu buku sampai keluar negeri. "Pokoknya kalau keluar negeri yang dituju adalah buku. Buku apa aja, mulai dari kesehatan, Finance, Kebugaran," pungkasnya.

Sumber: TribunJakarta
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved