Aspar Paturusi: PAN Tak Punya Tokoh Panutan
Salah deklarator Partai Amanat Nasional (PAN) Aspar Paturusi menyebut, PAN saat ini tidak memiliki sosok tokoh sentral yang bisa dijadikan panutan.
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Salah deklarator Partai Amanat Nasional (PAN) Aspar Paturusi menyebut, PAN saat ini tidak memiliki sosok tokoh sentral yang bisa dijadikan panutan.
Itu dikatakan Aspar saat mengikuti rapat kordinasi Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PAN Sulawesi Selatan (Sulsel), DPP PAN, dengan pengurus DPW PAN dan DPD PAN se-Sulsel, di RM Sariwangi, Jalan Lasinrang, Makassar, Senin (16/4/2012)
Hadir antara lain Wakil Sekretaris Jenderal DPP PAN Laksmi Aspar yang juga istri Aspar Paturusi, Bappilu DPP PAN Taufan Tiro, dan Yuliani Paris.
Hadir pula Ketua DPW PAN Sulsel Ashabul Kahfi, Sekretaris DPW PAN Buhari Kahhar Muzakkar, tim pilkada PAN Doddy Amiruddin, Ilham Burhanuddin, serta perwakilan DPD PAN se-Sulsel.
"Saya ini salah satu deklarator PAN, dan saya mau katakan, PAN kehilangan tokoh sentral, mulai dari pusat ke daerah. PAN Sulsel terutama, dalam tanda tanya, di mana posisinya," kata Aspar. (*)