Kilas Sejarah
Muradi dan Pasukannya Dihukum Mati di Pantai Ancol
Mereka pada akhirnya, setelah disiksa selama penahanan oleh Kempeitai, diadili dan dihukum mati dengan cara dipenggal sesuai hukum militer Jepang.
Diangkat Menteri Namun Tak Muncul
Setelah Indonesia merdeka, Shodancho Supriyadi yang menghilang, diangkat Presiden Soekarno sebagai Menteri Pertahanan dan Keamanan Republik Indonesia yang pertama.
Namun, Supriyadi tearnyata tidak pernah muncul hingga saat pelantikan para menteri.
Akhirnya, karena Supriyadi benar-benar tidak muncul lagi, Presiden Soekarno pun mengangkat dan melantik Imam Muhammad Suliyoadikusumo sebagai Menteri Pertahanan dan Keamanan Republik Indonesia.
Pemerintah Republik Indonesia pun mengakui jasa-jasa Supriyadi dan mengangkatnya sebagai salah satu pelopor kemerdekaan serta sebagai salah satu Pahlawan Nasional Indonesia. (sejarahtanahair/ss/indrasr/wikipedia)