Jumat, 3 Oktober 2025

Berkat Teriakan Korban, Arif dan Zainal Babak Belur Dihajar Massa

Pembegalan berawal ketika korban sedang mengendarai sepeda motor. Kedua tersangka membuntuti korban dari belakang.

Zainal dan Uki berkeliling mencari sasaran. Mereka melihat seorang perempuan sedang mengendarai sepeda motor. Mereka pun membuntuti korban.

Saat didekati, tutur Zainal, korban tidak membawa tas. Zainal lalu merampas kunci motor korban.

"Korban melawan dengan menarik kuncinya. Terjadi tarik menarik hingga gantungan kuncinya putus. Pada saat itulah, saya ancam tembak korban," kata Zainal.

Zainal mengatakan, dia hanya mengancam untuk menakuti korban. Padahal, Zainal mengaku tidak membawa senjata api. (*)

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved