Hadirkan Trend Baru Minuman Kekinian dengan Toping Tahu
Selain topping tahu, juga tersedia topping bobba dengan fresh Milk yang di tahun 2020 menjadi trend di dunia minuman kekinian
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tidak hanya menyajikan aneka minuman kekinian seperti coklat maupun es kopi susu kekinian, KVCH Drink menambahkan topping antimainstream yakni topping tahu untuk aneka minuman kekinian yang tersedia.
Dyah selaku marketing manajer Kuch2hotahu mengatakan, Kuch2hotahu bisa dibilang pelopor minuman kekinian dengan topping tahu ini.
Baru ada di Indonesia, dengan kompisisi yang pas racikan tim RnD Kvch Drink dan kami harap minuman ini bisa menjadi trend 2021.
"Terbukti saat kami launching di salah satu outlet Kuch2hotahu di Kudus, antriannya panjang dan banyak respon positif. Rasanya seger dan lembut kata mereka”, ucap Dyah dalam keterangannya, Sabtu (16/1/2021).
Kvch Drink yang banyak diborong adalah varian coklat, green tea dan strawberry.
Selain topping tahu, juga tersedia topping bobba dengan fresh Milk yang di tahun 2020 menjadi trend di dunia minuman kekinian.
Kvch Drink hangat dengan rempah rempah untuk meningkatkan imun juga sangat digemari pelanggan Kuch2hotahu, cocok untuk musim hujan seperti sekarang ini.
Baca juga: Ada Gisel di Gerai Minuman Kekinian, Pembeli Heboh, Ternyata Ini Faktanya
Baca juga: Aneka Minuman Hangat untuk Dinikmati saat Musim Hujan, Berikut Resep dan Cara Membuatnya
Tahun 2021 kini saatnya minuman kekinian dengan topping tahu yang menjadi trend.
Tambahan menu baru ini tentu menjadi angin segar buat mitra mitra kuch2hotahu yang tersebar di seluruh tanah air.
Karena pelanggan akan semakin banyak pilihan saat jajan di outlet Kuch2hotahu mereka.
Dan tentunya bisa meningkatkan omset mereka karena adanya menu menu baru ini.
“Setelah minuman Kvch Drink ini, kami sudah siapkan menu baru lainnya yang siap kami luncurkan bulan depan, tunggu tanggal mainnya” ungkap Dyah.
Untuk yang sedang mencari peluang usaha makanan dan minuman, Kuch2hotahu ini patut dipertimbangkan karena selain sudah eksis sejak 2011, berkali kali memenangkan penghargaan dari Majalah Franchise, dilengkapi dengan aplikasi aplikasi di android untuk kemudahan mitra update informasi.
Juga kemudahan pelanggan Kuch2hotahu, menunya juga inovatif dan lengkap , ada makanan dan minuman, sehingga tidak perlu beli waralaba makanan dan waralaba minuman kekinian sendiri sendiri, cukup beli satu paket usaha waralaba Kuch2hotahu sudah mendapatkan menu makanan dan minuman kekinian.
Baca juga: Katalog Promo JSM Indomaret 15-17 Januari 2021, Berlaku 3 Hari: Ada Beras, Telur hingga Minuman
Ada empat paket usaha waralaba Kuch2hotahu yang bisa kamu pilih, semua sudah lengkap dengan booth kekinian dan semuanya sudah termasuk menu baru yaitu minuman kekinian Kvch Drink yang bertopping tahu.
Dengan sistem kerjasama tanpa royalti fee dan tanpa bagi hasil membuat Kuch2hotahu disukai para pebisnis di tanah air.
Support yang berkelanjutan juga menjadi nilai lebih dari kemitraan kuch kuch hotahu Kuch kuch menyediakan 2 aplikasi yang dapat digunakan bagi mitra untuk menjalankan bisnis Bisnis Kuch2hotahu ini. Aplikasi tersebut diantaranya Kuchiers dan Mitra Kuch2hotahu sambung Dyah