Sabtu, 4 Oktober 2025

GADGET

Spesifikasi Ponsel Pintar Xiaomi 15T Terbaru, Dibanderol Mulai dari Rp12 Juta

Xiaomi resmi meluncurkan smartphone Xiaomi 15T dan Xiaomi 15T Pro dengan sejumlah fitur baru.

Penulis: David AdiAdi
PhoneArena
SMARTPHONE BARU XIAOMI - Xiaomi resmi memperkenalkan smartphone baru, Xiaomi 15T dengan sejumlah fitur baru. Berikut harga jualnya. 

Xiaomi 15T hadir dengan RAM sebesar 12 GB dan dilengkapi dengan ruang penyimpanan sebesar 256 GB dan 512 GB.

6. Perangkat lunak dan konektivitas

Ponsel pintar ini hadir dengan Xiaomi HyperOS 3. Sistem ini mencakup antarmuka yang diperbarui, fitur multitasking yang lebih canggih, dan fungsi-fungsi baru yang didukung AI melalui HyperAI.

Smartphone ini juga terhubung dengan lebih lancar dengan perangkat Xiaomi lainnya.

Untuk konektivitas, 15T mendukung Wi-Fi 6E, Bluetooth 6.0, NFC, dan pengaturan SIM ganda dengan satu nano SIM dan satu eSIM.

Xiaomi Astral Communication memungkinkan panggilan suara offline antar perangkat pada jarak hingga 1,3 km. Tuner Surge T1S dan Super Antenna Array meningkatkan penerimaan dan stabilitas, terutama untuk streaming atau bermain game.

7. Kapasitas Baterai

Xiaomi 15T mengemas baterai berkapasitas 5.500mAh dan telah mendukung HyperCharge 67W.

Perusahaan juga menyematkan fitur pendingin 3D IceLoop Xiaomi untuk menjaga kinerja perangkat tetap stabil selama menjalankan tugas berat.

8. Warna dan harga

Xiaomi menawarkan tiga pilihan warna, yakni Black, Grey, dan Rose Gold untuk Xiaomi 15T.

Perusahaan membanderol Xiaomi 15T menurut kapasitas penyimpanan, yakni sebagai berikut:

- Xiaomi 15T (12 GB + 256 GB) dibanderol 649 Euro atau sekitar Rp 12,7 juta

- Xiaomi 15T (12 GB + 512 GB) dibanderol 699 Euro atau sekitar Rp 13,7 juta

*(kurs 1 Euro = Rp 19.600)

Baca juga: Xiaomi 17 Series Diperkirakan Debut Secara Global Akhir September 2025, Ini Bocoran Spesifikasinya

Kapan Masuk Indonesia?

Berdasarkan sebuah postingan di akun Instagram @xiaomi.indonesia, smartphone Xiaomi 15T akan masuk Indonesia pada 30 September 2025.

Untuk sistem pre order Xiaomi 15T sudah dibuka dan dapat dilakukan melalui laman resmi Xiaomi Indonesia.

 

(Tribunnews.com/David Adi)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved