Kamis, 2 Oktober 2025

Dua Seri Tablet Grafis Terbaru Dijual Saat Popcon Asia 2017

Tablet grafis yakni Huion H640 dan Huion H950 terbarunya yang sudah sangat dinantikan oleh para ilustrator profesional maupun pemula di Indonesia

Penulis: Eko Sutriyanto

Huion menggandeng mataharimall.com untuk penjualan pre-order H640 dan H950 dan memberikan harga spesial pre-order, yaitu H640 seharga Rp649.000 dari harga normal Rp800.000, sedangkan H950 seharga Rp1.099.000 dari harga normal Rp1.300.000.

Mataharimall.com juga akan menyediakan sarana pembelian di booth Huion selama pameran. Selama berlangsungnya Popcon Asia 2017, Pembelian Huion H640 dan H950 on the spot akan mendapatkan kaos edisi terbatas.

Selain itu, pengunjung booth Huion berkesempatan untuk mendapatkan lucky draw produk Huion dengan mengikuti games menarik.

 PT Bintang Indah Cemerlang sebagai distributor tunggal Huion di Indonesia, memberikan jaminan one to one replacement selama 2 tahun untuk semua seri.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved