Minggu, 5 Oktober 2025

Liga Italia

Genoa Ngebet Rekrut Jay Idzes, tapi Harga dari Venezia Bikin Geleng Kepala

Jay Idzes dikabarkan setuju gabung Genoa pada bursa transfer musim panas ini. Tetapi kepindahan kapten Timnas Indonesia terbentur harga dari Venezia.

MARCO BERTORELLO / AFP
SELEBRASI - Bek Venezia Indonesia Jay Idzes (2R) merayakan gol kedua Venezia bersama rekan satu timnya dalam pertandingan sepak bola Seri A Italia antara Juventus FC dan Venezia FC di Stadion Allianz, Turin, pada 14 Desember 2024. Transfer Jay Idzes ke Genoa menemui hambatan. (Foto Arsip, Desember 2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Jay Idzes kembali menjadi sorotan di bursa transfer pemain Liga Italia musim panas 2025 ini.

Kini Bek Timnas Indonesia itu dilaporkan telah setuju untuk bergabung dengan Genoa.

Kabar ini disampaikan oleh jurnalis Sky Sport Italia, Gianluca Di Marzio, pada Sabtu (26/7/2025) pagi WIB.

"Genoa mencapai kesepakatan dengan Jay Idzes," tulis Gianluca Di Marzio lewat akun X pribadinya.

Aksi bek Timnas Indonesia, Jay Idzes saat melawan Dusan Vlahovic pada duel Juventus vs Venezia pekan ke-16 Liga Italia, Minggu (15/12/2024) dini hari WIB.
AKSI JAY IDZES - Aksi bek Timnas Indonesia, Jay Idzes saat melawan Dusan Vlahovic pada duel Juventus vs Venezia pekan ke-16 Liga Italia, Minggu (15/12/2024) dini hari WIB. (Instagram @jayidzes)

Jay Idzes sendiri memang tampil impresif bersama Venezia di musim lalu.

Ia kini dikabarkan ingin melanjutkan petualangannya di kasta tertinggi sepak bola Liga Italia, setelah Venezia terdegradasi ke Serie B.

Di bursa transfer pemain musim panas 2025 ini, Jay Idzes memang kerap dirumorkan dengan klub-klub Serie A, mulai dari Bologna, Udinese, hingga Napoli.

Namun rumor-rumor tersebut menguap begitu saja tak ada perkembangan yang signifikan.

Sehingga, kabar soal Genoa yang mendadak mencapai kesepakatan dengan Jay Idzes ini tentu menjadi langkah besar bagi Jay Idzes di bursa transfer ini.

"Genoa terus berupaya memperkuat pertahanan Vieira," ucap Gianluca Di Marzio dikutip dari laman Gianlucadimarzio.

"Mereka menargetkan Jay Idzes, bek tengah asal Indonesia kelahiran 2000 yang dimiliki oleh Venezia."

"Idzes telah mencapai kesepakatan dengan Rossoblu dan sedang berusaha agar Venezia membiarkannya pergi," ujarnya.

KUALIFIKASI PIALA DUNIA - Pesepak bola Timnas Indonesia Jay Idzes memberikan umpan saat melawan Timnas China pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Kamis (5/6/2025). Indonesia berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 1-0 melawan China. Di foto menggunakan kamera Canon EOS R1 dan lensa RF 100-500mm. TRIBUNNEWS/HERUDIN
KUALIFIKASI PIALA DUNIA - Pesepak bola Timnas Indonesia Jay Idzes memberikan umpan saat melawan Timnas China pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Kamis (5/6/2025). Indonesia berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 1-0 melawan China. Di foto menggunakan kamera Canon EOS R1 dan lensa RF 100-500mm. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Baca juga: Jadwal Terbaru Timnas Indonesia di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 setelah Diprotes PSSI

Hadirnya Jay Idzes dianggap menjadi pengganti Mattia Bani yang pergi ke Palermo.

Gianluca Di Marzio melaporkan bahwa Genoa menjadikan Jay Idzes sebagai target utamanya.

Akan tetapi kini kepindahan Jay Idzes ke Genoa menemui hambatan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
6
4
0
2
17
8
9
12
2
AC Milan
5
4
0
1
9
3
6
12
3
Napoli
5
4
0
1
10
5
5
12
4
Roma
5
4
0
1
5
1
4
12
5
Juventus
5
3
2
0
9
5
4
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved