Liga 1
PSSI dan PT LIB Masih Kaji Penerapan Suporter Away di Liga 1 2025/2026
Sekjen PSSI, Yunus Nusi menjelaskan aturan suporter away kembali diterapkan di Liga 1 memang butuh kehati-hatian.
PSSI dan PT LIB Masih Kaji Penerapan Suporter Away di Liga 1 2025/2026
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi masih belum memastikan perihal suporter away apakah bisa diterapkan pada Liga 1 musim 2025/2026.
Untuk benar-benar menerapkan aturan tersebut, PSSI bersama PT LIB kini terus mengkaji aturan tersebut.
Meskipun dikatakan Yunus Nusi, Ketua Umum PSSI Erick Thohir juga sangat ingin suporter away bisa kembali hadir di pertandingan.
“Saya sampaikan tadi, Ketua Umum itu sangat berharap bahwa inovasi-inovasi yang dilakukan oleh PT Liga itu dalam rangka satu keamanan, kenyamanan, ketertiban,” kata Yunus Nusi di Kantor PT LIB, Menara Mandiri, Sudirman, Jakarta, Senin (28/4/2025).
“Nah, di situ kan menyangkut apakah nanti supporter away itu bisa datang. Ini yang kami minta dikaji dan harus dilakukan oleh PT LIB,”
“Karena ketua umum harapannya bahwa supporter away itu sejatinya sudah harus ada. Seperti bagaimana negara-negara lain melaksanakan kompetisi,” sambungnya.
Yunus Nusi menjelaskan aturan suporter away kembali diterapkan memang butuh kehati-hatian.
Terlebih, saat ini kondisi sepakbola Indonesia masih dipantau oleh FIFA.
Seperti diketahui, aturan suporter away dilarang diterapkan di pertandingan Liga 1 buntut dari tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada 1 Oktober 2022.
Untuk itu, apabila aturan tersebut kembali diterapkan di Liga 1, PSSI diminta turut melaporkan hasil kajiannya kepada FIFA.
“Kami diminta untuk selalu mengkajinya dan selalu melaporkan juga kepada FIFA,” kata Yunus Nusi.
“Hari ini kami masih belum ada keputusan Ketua umum dan exco, apakah musim kompetisi 2025-2026 itu supporter away akan ada. Nanti kita tunggu saja sambil menunggu kajian dari PT Liga juga,” pungkasnya.
Sementra itu, guna bisa kembali menerapkan aturan tersebut, PT LIB hari ini memperkenalkan aplikasi Sobat Liga.
Aplikasi Sobat Liga selain untuk memberikan informasi terkait klub, pemain dan pembelian tiket pertandingan, aplikasi tersebut juga sebagai keamanan suporter yang mana mereka saat membeli tiket pertandingan dan menonton pertandingan, begitu masuk Stadion akan terdata dengan teknologi face recognition yang ada pada aplikasi Sobat Liga.
Liga 1
Update Hasil Persib vs Persebaya: Laga Terhenti Karena Hujan Deras, Maung Bandung Unggul 1-0 |
---|
Persija Berencana Renovasi Persija Training Ground di Bojongsari |
---|
Hasil Klasemen Super League Terbaru: Persita dan PSBS Biak Raih Kemenangan Perdana |
---|
Bepe Mengaku Tak Sakit Hati Saat The Jakmania Minta Dia 'Out' dari Persija Musim Lalu |
---|
Prapanca: Baru Empat Laga, Terlalu Dini Bilang Persija Calon Juara Musim Ini |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.