Kualifikasi Piala Dunia 2026
Patrick Kluivert Akui Sulit Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026: Bidik Putaran Keempat
Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert menilai peluang skuad Garuda untuk lolos langsung ke Piala Dunia dari putaran ketiga ini cukup sulit,
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Timnas Indonesia terus menjaga asanya untuk tampil di Piala Dunia 2026.
Hal itu Jay Idzes CS dapatkan usai menaklukkan Bahrain dengan skor 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025).
Raihan tiga poin membuat Timnas Indonesia kini berada di peringkat keempat grup C sementara dengan torehan sembilan poin.
Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert menilai peluang skuad Garuda untuk lolos langsung ke Piala Dunia dari putaran ketiga ini cukup sulit,
Terlebih Australia juga sukses meraih tiga poin saat menghadapi China dan membuat mereka kini berada di peringkat kedua dengan mengemas 13 poin.
Meski dirasa sulit, kemungkinan lolos langsung masih ada.
Peluang lainnya untuk terus bersaing lolos ke Piala Dunia, yakni dengan finish pada peringkat ketiga atau keempat grup C.
“Kesempatan selalu ada, tetapi situasi sulit ya tergantung hasil Australia juga,” kata Patrick seusai laga.
“Memang kami ingin lolos ke Piala Dunia 2026, meski tak langsung bisa lewat ronde keempat, dan kami akan fight mati-matian ke situ,” sambungnya.
Seperti diketahui, pada putaran ketiga ini, peringkat satu dan dua akan dipastikan tampil di Piala Dunia 2026.
Sejauh ini dari grup C, Timnas Jepang yang berada di puncak klasemen dengan 20 poin sudah menyegel kepastian tersebut.
Sementara peringkat kedua untuk sementara ditempati Australia, dan belum bisa ditentukan Socceroos lolos langsung mengingat masih ada dua pertandingan lagi.
Sedangkan peringkat ketiga dan keempat dari putaran ketiga ini nantinya akan kembali dipertandingkan pada putaran keempat.
Pada putaran keempat terdapat enam tim (peringkat ketiga & keempat dari grup A, B, C) yang dibagi menjadi dua grup. Pemuncak klasemen dari masing-masing grup yang lolos ke Piala Dunia 2026.
Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumlah Suporter Timnas Indonesia Dibatasi Sangat Sedikit di Arab Saudi |
---|
Kualifikasi Piala Dunia 2026: PSSI Protes Wasit Asal Kuwait, Antisipasi Kecurangan Arab Saudi |
---|
Scaloni: Messi Bisa Bermain di Tim Tango di Argentina Sekali Lagi |
---|
Demi Singkirkan Irak & Timnas Indonesia, Arab Saudi Berani Sewa Pelatih Bola Mati Arsenal |
---|
Bagaimana Jalan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 dari Kualifikasi Ronde 4? |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.