Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kesan Patrick Kluivert Pimpin Sesi Latihan Perdana Timnas Indonesia, Singgung Soal Kualitas Pemain
Patrick Kluivert terkesan dengan skuad Timnas Indonesia setelah sesi latihan perdana di Sydney, singgung masalah umpan dan penguasaan bola.
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert terkesan dengan anak asuhnya setelah memimpin sesi latihan perdana skuad Garuda di Stadion Netsrata Jubilee, Sydne pada Selasa (18/3/2025) malam.
Sebanyak 29 daftar pemain Timnas Indonesia, semuanya sudah berkumpul dan menjalani sesi latihan perdana tersebut jelang pertandingan melawan Australia.
Pertandingan melawan Australia dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 dijadwalkan berlangsung pada Kamis (20/3/2025) pukul 16.10 WIB.
Menurut Patrick Kluivert, ada kualitas yang ditawarkan para pemain Timnas Indonesia.

Hal itu menumbuhkan rasa optimis untuk melawan Australia nanti.
"Kesan pertama saya sangat baik," beber Patrick Kluivert dikutip dari PSSI.
"Kami melakukan serangkaian latihan umpan dan permainan penguasaan bola."
"Saya senang melihat kualitas dalam permainan mereka. Saya sangat senang dengan sesi latihan pertama ini," sambungnya.
Joey Pelupessy dan kolega sejatinya tidak banyak memiliki Waktu persiapan dengan skuad Garuda.
Baca juga: Timnas Indonesia Latihan Perdana di Sydney, Kluivert Singgung Soal Latihan Umpan dan Ball Possession
Ribuan kilometer harus mereka tempuh karena bermain di berbagai negara Eropa sehingga harus melakukan perjalanan jauh Ketika bermain di kendang Australia.
Meskipun begitu, tidak tampak rasa kelelahan dari para pemain Timnas Indonesia.
Mereka dalam kondisi bugar melahap sesi latihan perdana di bawah asuhan Patrick Kluivert.
"Mereka memang menjalani penerbangan yang panjang, tetapi mereka tetap dalam kondisi bugar dan terlihat enjoy dalam berlatih," ungkapnya.
"Cara mereka mengalirkan bola menunjukkan pertanda yang baik serta kecepatan yang bagus," tambahnya.
Untuk diketahui, dari 11 pemain abroad Timnas Indonesia yang bermain di berbagai negara Eropa, Nathan Tjoe A-On menjadi pemain yang melakukan perjalanan paling jauh.
Sekitar 17.000 km yang harus dia tempuh dari Swansea City. Lalu Marselino Ferdinan dan Ole Romeny yang tergabung engan Oxford United.
Patrick Kluivert yang ditunjuk menggantikan Shin Tae-yong pada Januari 2025 lalu dengan tegas mengungkapkan, Timnas Indonesia datang ke Australia dengan misi yang jelas, bermain baik untuk mendapatkan 3 poin.
Kemenangan yang akan menjadi harapan bagi Tanah Air melihat skuad Garuda bisa tampil di Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.
"Kami datang ke sini untuk mendapatkan hasil yang baik, dan hasil yang baik berarti kemenangan," katanya.
"Ini akan menjadi pertandingan yang angat sulit, tetapi saya yakin kami bisa meraih hasil yang positif," jelasnya.
Dari jumlah 29 pemain yang menjalani sesi latihan, enam di antaranya akan dicoret masuk line-up melawan Australia pada Kamis mendatang.
Hal itu dikarenakan regulasi yang berlaku hanya memperbolehkan 23 pemain.
Belum diketahui pasti siapa saja yang akan dicoret Patrick Kluivert untuk laga pertama bulan Maret ini.
Namun, skuad Garuda masih menyisakkan satu sesi latihan lagi pada hari ini, Rabu (19/3) untuk memastikan kesiapan pertandingan besok.

Jadwal kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
Kamis, 20 Maret 2025
Pukul 16.10 WIB - Australia vs Timnas Indonesia
Pukul 17.35 WIB - Jepang vs Bahrain
Pukul 18.00 WIB - Korea Selatan vs Oman
Pukul 23.00 WIB - Uzbekistan vs Kirgizstan
Pukul 23.00 WIB - Iran vs UEA
Jumat, 21 Maret 2025
Pukul 01.15 WIB - Qatar vs Korea Utara
Pukul 01.15 WIB - Yordania vs Palestina
Pukul 01.15 WIB - Irak vs Kuwait
Pukul 01.15 WIB - Arab Saudi vs China
Selasa, 25 Maret 2025
Pukul 17.35 WIB - Jepang vs Arab Saudi
Pukul 18.00 WIB - Korea Selatan vs Yordania
Pukul 18.00 WIB - China vs Australia
Pukul 20.45 WIB - Timnas Indonesia vs Bahrain
Pukul 20.45 WIB - Kirgizstan vs Qatar
Rabu, 26 Maret 2025
Pukul 01.15 WIB - Korea Utara vs UEA
Pukul 01.15 WIB - Kuwait vs Oman
Pukul 01.15 WIB - Palestina vs Irak
(Tribunnews.com/Sina)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.