Selasa, 7 Oktober 2025

Liga Champions Asia

Kembali Terjegal, Persib Siap Bangkit di Putaran Kedua Liga Champions Asia 2

Persib masih memegang harapan pada kompetisi Liga Champions Asia Two meski baru menuai satu poin dari tiga laga grup.

Instagram Persib
Selebrasi pemain Persib Bandung Tyronne del Pino ketika mencetak gol pada kompetisi Liga Champions Asia Two (LCA 2) 2024/25. 

Sulit bagi Ciro Alves dkk dalam membangun serangan karena kurangnya jumlah pemain.

Hingga akhirnya skor kuat 1-1 pun menjadi akhir laga Persib vs Lion City.

Atas hasil ini, Persib kembali menelan hasil buruk pada kompetisi LCA Two.

Sebelumnya tim kecintaan Kota Kembang juga takluk skor 1-0 oleh perwakilan Thailand Port FC dan China Zhejiang FC.

Tiga laga tersebut akhirnya memastikan Persib semakin terjebak di dasar klasemen grup F.

Aksi Dimas Drajad pada pertandingan Persib Bandung di Kompetisi Liga Champions Asia Two (LCA 2) 2024/2025.
Aksi Dimas Drajad pada pertandingan Persib Bandung di Kompetisi Liga Champions Asia Two (LCA 2) 2024/2025. (Instagram Persib)

Tyronne del Pino, salah satu pemain Persib yang berpengaruh di laga kemarin mengatakan, perjuangan tim kecintaan Kota Kembang masih berlanjut.

Pemain asal Spanyol itu pun siap memberikan yang terbaik untuk di tiga laga grup tersisa.

"Pada akhirnya kami meraih satu poin," kata Tyronne dilansir laman Persib.

"Tapi ini belum selesai," sambung pemain 33 tahun itu.

"Kami harus melanjutkan dan bersiap untuk laga berikutnya," jelasnya.

"Kami harus terus berjalan," pungkas Tyronne.

Yap, Persib memang masih punya peluang untuk memutar balikkan klasemen.

Syaratnya, Persib menyapu Persib tiga laga di putaran kedua grup.

Poster pemain Persib Bandung Tyronne del Pino ketika mencetak gol pada kompetisi Liga Champions Asia Two (LCA 2) 2024/25.
Poster pemain Persib Bandung Tyronne del Pino ketika mencetak gol pada kompetisi Liga Champions Asia Two (LCA 2) 2024/25. (Persib.co.id)

Klasemen Grup F Liga Champions Asia 2 2024/2025

1. Port FC: 2 main, 6 poin

2. Lion City Sailors: 2 main, 4 poin

3. Zhejiang: 3 main, 3 poin

4. Persib: 3 main, 1 poin

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved