Liga Inggris
Erik ten Hag Bongkar Penyebab Bapuknya Performa Manchester United, Kambing Hitamkan Badai Cedera
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag mengungkapkan penyebab bapuknya performa Setan Merah.
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag mengungkapkan penyebab bapuknya performa Setan Merah.
Menurut Erik ten Hag, badai cedera di lini belakang menjadi faktor utama timnya sulit bermain konsisten.
Ya, performa bapuk Manchester United saat ini memang tengah menjadi sorotan.
Sejak berhasil mengalahkan Liverpool pada perempat final Piala FA pertengahan Maret 2024 lalu, kini Manchester United bak lupa caranya menang.
Dari tiga pertandingan terakhirnya, tim asuhan Erik ten Hag itu gagal meraih kemenangan.

Tercatat Manchester United hanya mampu seri melawan Brentford dan Liverpool dan dikalahkan oleh Chelsea.
Kondisi ini pun membuat kans Setan Merah untun finis di posisi empat besar menipis.
Saat ini, Manchester United berada di peringkat keenam dengan koleksi 49 poin.
Tim Bruno Fernandes itu berselisih sebelas poin dengan Tottenham Hotspur yang berada diurutan keempat.
Menanggapi kondisi minor Manchester United tersebut, Erik ten Hag pun mengungkapkan penyebabnya.
Menurut ten Hag, badai cedera yang menimpa lini belakang mempengaruhi kondisi Setan Merah saat ini.

Baca juga: Prediksi Skor Bournemouth vs Manchester United: Tren Buruk MU Rawan Berlanjut, Misi Revans Terancam
Ya, Manchester United saat ini memang sedang ditimpa masalah badai cedera.
Tercatat sebanyak 8 pemain Manchester United saat ini mengalami cedera.
Mereka adalah, Luke Shaw (hamstring), Lisandro Martinez (betis), Victor Lindelof (hamstring), Tyrell Malacia (lutut), Raphael Varane (cedera otot), Jonny Evans (cedera otot), Scott McTominay (lutut), dan Anthony Martial.
"Semuanya menjadi sulit ketika anda harus mengubah komposisi lini pertahanan anda setiap minggu," ujar Erik ten Hag dikutip dari Manchester Evening News, Sabtu (13/4/2024).
Kondisi tersebut membuat Ten Hag tidak memiliki kombinasi bek yang pakem di musim ini.
Sebab, di setiap pekannya ia selalu berganti-ganti bek karena ada pemain yang silih berganti mengalami cedera.
Hal itulah yang menurut Ten Hag membuat Manchester United sulit meraih hasil maksimal.
"Semua orang yang punya pengetahuan mengenai sepak bola, mereka tahu apa jadinya ketika anda tidak punya komposisi bek yang pakem," jelas Ten Hag.
"Itu akan berdampak langsung pada performa tim," sambungnya.
Meski begitu, Ten Hag tak ingin berlarut dengan kondisi badai cedera yang menimpa tim.
Ia pun bertekad untuk terus mencoba mencari solusi agar timnya dapat kembali ke jalur kemenangan.
"Lini pertahanan adalah fondasi utama jika anda ingin mendapatkan kemenangan. Sayangnya kami tidak memiliki komposisi yang pakem di musim ini," tegas Erik ten Hag.
"Meski begitu, kami harus tetap berusaha mencari kemenangan."
"Kami selalu mencoba bertanggung jawab untuk meraih kemenangan, namun di sisi lain orang-orang juga harus tahu bahwa situasi ini membawa dampak yang negatif kepada kami," tutupnya.

Ya, lini belakang Manchester United memang menjadi sorotan di beberapa laga terakhir.
Sebab, sejatinya Manchester United nyaris menang di beberapa laga terakhir.
Namun mereka kebobolan di menit-menit akhir sehingga mereka kehilangan banyak poin.
Kini setelah meraih beberapa hasil buruk, Manchester United akan mencoba memperbaiki rapornya pada pekan 33 Liga Inggris.
Manchester United ditargetkan untuk meraih kemenangan saat bertandang ke markas Bournemouth, Sabtu (13/4/2024) malam WIB.
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.