Sabtu, 4 Oktober 2025

Liga Italia

Fakta Hasil Salernitana vs Inter Milan: Kehilangan Arah, Rapor Buruk Laga Away Nerazzurri

Beberapa fakta pilu mewarnai hasil laga Salernitana vs Inter Milan yang berakhir dengan kedudukan 1-1, Jumat (7/4/2023) tadi malam.

Penulis: Dwi Setiawan
ALBERTO PIZZOLI / AFP
Penjaga gawang Meksiko Salernitana Guillermo Ochoa (kiri) menangkap bola saat pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Salernitana dan Inter Milan di stadion Arigis di Salerno pada 7 April 2023. 

Meskipun masih menempati posisi keempat, Inter Milan belumlah aman untuk sekedar mengamankan slot tiket Liga Champions.

Posisi Inter Milan rawan disalip oleh AS Roma, Atalanta bahkan Juventus di zona empat besar.

Inter Milan kini hanya terpaut dua angka saja dari AS Roma yang menempati posisi kelima.

Penyerang Inter Milan asal Belgia Romelu Lukaku (kanan) duel dengan kiper Fiorentina asal Italia Pietro Terracciano (kiri) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter dan Fiorentina pada 1 April 2023 di Giuseppe-Meazza (San Siro) stadion di Milan. GABRIEL BOUYS / AFP
Penyerang Inter Milan asal Belgia Romelu Lukaku (kanan) duel dengan kiper Fiorentina asal Italia Pietro Terracciano (kiri) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter dan Fiorentina pada 1 April 2023 di Giuseppe-Meazza (San Siro) stadion di Milan. GABRIEL BOUYS / AFP (GABRIEL BOUYS / AFP)

Jika tidak segera kembali ke jalur yang benar, bukan hal mustahil seandainya Inter Milan terlempar dari papan atas klasemen.

Nasib Simone Inzaghi pun semakin terpojokkan dan rawan dipecat jika Inter Milan tak kunjung membaik performanya pada akhir musim ini.

Hasil imbang melawan Salernitana pun menjadi bekal kurang apik Inter Milan jelang menghadapi Benfica pada leg pertama perempat final Liga Champions.

4. Rapor Merah Laga Away Inter Milan

Salah satu penyebab inkonsistensi performa Inter Milan musim ini yakni buruknya penampilan tandang di Liga Italia.

Bagaimana tidak, juara Liga Italia dua musim lalu itu kerapkali meraih hasil kurang memuaskan dalam laga tandang musim ini.

Teranyar, hasil imbang melawan Salernitana memperpanjang catatan negatif Inter Milan dalam laga tandang.

Dari 14 laga tandang, Inter Milan hanya mampu meraup 18 angka saja pada musim ini.

Inter Milan pun harus puas mendapat predikat tim terbaik kesepuluh dalam perolehan poin laga tandang musim ini.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
AC Milan
5
4
0
1
9
3
6
12
2
Napoli
5
4
0
1
10
5
5
12
3
Roma
5
4
0
1
5
1
4
12
4
Juventus
5
3
2
0
9
5
4
11
5
Inter Milan
5
3
0
2
13
7
6
9
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved