Piala Dunia U20
Erick Thohir Posting Penyambutan Shayne Pattynama, Netizen Ramai-ramai Tanyakan Piala Dunia U20
Netizen penasaran dengan situasi terkini terkait sepak bola Indonesia dan juga rencana Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U20.
FIFA akhirnya mengambil langkah tegas dengan pembatalan drawing.
Terkait peluang Indonesia tetap menjadi tuan rumah, Arya Sinulingga menilai jika kondisi saat ini masih belum jelas.
Apalagi, dengan batalnya drawing maka agenda selanjutnya dipastikan akan mundur.
Piala Dunia U-20 2023 sendiri sebenarnya dijadwalkan bergulir pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023.
Namun, hal tersebut masih belum ada kepastian.
"Kita belum berani berbicara tentang presentase karena dengan dibatalkannya drawing nanti kan ada kemunduran dan sebagainya."
"Penetapan grup misalnya sudah berubah dengan sendirinya, kita tidak tahu ini bagaimana selanjutnya."
"Jadi Ketum PSSI akan melakukan diplomasi pendekatan dengan FIFA," kata Arya Sinulingga dalam sesi jumpa pers di GBK Arena, Jakarta, Minggu (26/3/2023).
Arya menambahkan jika sampat saat ini pemerintah Indonesia masih belum mengeluarkan pernyataan resmi.
Namun, pemerintah pusat masih dalam sikap untuk mendukung Piala Dunia U-20 2023 digelar di Indonesia.
Satu hal yang jadi masalah adalah karena terdapat penolakan dari Pemerintah Provinsi.
Diperkirakan hal tersebut jadi alasan FIFA untuk membatalkan drawing.
Dari PSSI tetap akan mempersiapkan pelaksanaan Piala Dunia U-20 2023.
Salah satunya dengan mengawal persiapan dari sisi teknis termasuk mempersiapkan venue pertandingan.
Direncanakan ada enam stadion yang dipersiapkan dan memiliki standar FIFA untuk menggelar ajang tersebut.
"Kalau pemerintah secara umum tidak ada sama sekali untuk mundur."
"Intinya tetap menyelenggarakan, kan belum ada pernyataan resmi."
"Kami dari PSSI sebagai penyelenggara tetap jalan."
"Tapi dari Pemerintah Provinsi yang tidak bisa menerima dan menjamin penyelenggaraan itu, mungkin yang dilihat FIFA adalah penolakan itu," pungkasnya.
Piala Dunia U20
Erick Thohir
Undian Piala Dunia U20
Shayne Elian Jay Pattynama
Shayne Pattynama
PSSI
Piala Dunia U20
Jens Raven Optimistis Indra Sjafri Bisa Bawa Timnas Indonesia U-20 Tembus ke Piala Dunia U-20 2025 |
---|
Jens Raven Bertekad Bawa Timnas Indonesia Tampil di Piala Dunia U-20 2025 |
---|
Daftar 26 Pemain Timnas U-20 Indonesia yang Terbang ke Qatar, Indra Sjafri Yakin Garuda Lolos |
---|
FIFA Tunjuk Chile sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20 2025, Ambisi Indonesia-Singapura Buyar |
---|
Menpora: Pekan Depan Indonesia-Singapura Gelar Rapat Gabungan Soal Bidding Piala Dunia U-20 2025 |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.