Liga 1
Jelang Borneo FC vs Persija, Thomas Doll Dapat Telepon dari Sang Ibu, Ada Apa?
Sehari sebelum pertandingan itu berlangsung, Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengaku mendapat panggilan telepon dari ibundanya.
Jelang Borneo FC vs Persija, Thomas Doll Dapat Telepon dari Sang Ibu, Ada Apa?
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persija Jakarta akan menghadapi Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2022/23 pekan ke-29.
Tim berjuluk Macan Kemayoran itu akan bertandang ke Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Rabu (8/3/2023).
Sehari sebelum pertandingan itu berlangsung, Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengaku mendapat panggilan telepon dari ibundanya.
Baca juga: Jadwal Liga 1 Pekan ke-29: Persija Hadapi Lawan Berat, Jarak PSM dan Persib Tetap 10 Poin?
Baca juga: Tegas, Thomas Doll Tanggapi Sindiran Luis Milla Soal Penundaan Laga Persija vs Persib
Pelatih asal Jerman itu mengungkapkan bahwa sang ibu mengingatkannya bahwa bersamaan dengan laga kontra Borneo FC, adalah peringatan Hari Perempuan Internasional.
Oleh karena hal tersebut, pertandingan ini juga menjadi laga yang spesial bagi Thomas Doll.
"Ini hari yang spesial untuk Borneo, dan ini juga hari yang spesial untuk saya karena Ibu saya mengatakan bahwa besok (hari ini - red) adalah International Womens Day," ujar Thomas Doll.
Pelatih berusia 56 tahun itu pun sedikit menceritakan kisahnya kala berkiprah di dunia sepakbola, baik sebagai pelatih atau pemain.
Thomas Doll mengatakan, bahwa dirinya sangat tidak senang ketika timnya mengalami kekalahan. Hal itu dikarenakan sang ibu akan marah apabila Doll mengalami kekalahan.

"Jadi saya tidak pernah kalah dalam pertandingan sepakbola ketika saya menjadi pelatih atau pemain, karena dia (ibu - red) sangat marah ketika saya tidak bisa menang," ujar Thomas Doll, semringah.
"Jadi ini akan menjadi hari yang spesial untuk saya dan pemain, karena pemain juga akan bermain dengan baik agar ketika pulang tidak menjadi masalah ke pasangan," sambungnya sambil tertawa.
*Pertandingan Spesial Untuk Borneo FC

Pertandingan ini juga akan menjadi laga yang sulit bagi Persija Jakarta, yang akan menghadapi Borneo FC di hadapan publiknya sendiri.
Tak hanya itu, kepercayaan diri tim berjuluk Pesut Etam itu juga saat ini sedang merayakan ulang tahun ke-9.
Liga 1
Borneo FC vs Persija: Mauricio Souza Benahi 2 Kekurangan Macan Kemayoran Saat Keok dari PSM Makassar |
---|
Jelang Hadapi Persija, Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares Curhat Gaji 5 Bulan Belum Dibayar |
---|
Pelatih Persija: Pantang Remehkan PSM Makassar Meski Lagi Jadi Juru Kunci Klasemen |
---|
PSM Makassar Vs Persija Jakarta: Mauricio Isyaratkan Mainkan Gustavo Almeida |
---|
Bhayangkara Lampung FC Ukir Clean Sheet Taklukkan Persik Kediri, Paul Munster: Kami Bangkit! |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.