Senin, 6 Oktober 2025

Soccer Star

Cristiano Ronaldo Buka Lowongan Koki Pribadi, Tawaran Gaji Fantastis Senilai Rp 84 Juta per Bulan

Cristiano Ronaldo saat ini tengah membuka lowongan koki pribadi dengan tawaran gaji Rp 84 juta per bulan.

AFP/JORGE FERRARI
Foto yang dirilis oleh klub sepak bola al-Nassr Arab Saudi menunjukkan penyerang baru Portugal Al-Nassr Cristiano Ronaldo (tengah) selama upacara pengenalannya di Stadion Mrsool Park di ibukota Saudi, Riyadh pada 3 Januari 2023. Cristiano Ronaldo saat ini tengah membuka lowongan koki pribadi dengan tawaran gaji Rp 84 juta per bulan.(Photo by Jorge Ferrari / Al Nassr Football Club / AFP) 

Dan baru-baru ini, ia menjadi buah bibir saat bergabung dengan klub Arab Saudi, Al-Nassr.

Bagaimana tidak, ia mendapat gaji senilai hampir €200 atau Rp 3,33 triliun semusim.

Bergaji fantastis, maka tak heran jika Ronaldo rela menggelontorkan uang banyak hanya untuk menyewa seorang koki.

"Cristiano Ronaldo dengan kaos Al Nassr setelah kontrak ditandatangani hingga Juni 2025, perjanjian berlaku selama dua setengah tahun."

"Total gaji akan mendekati €200 juta per tahun, tetapi ini termasuk kesepakatan komersial."

"Itu gaji terbesar yang pernah ada di sepak bola," tulis Jurnalis Italia, Fabrizio Romano.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Tulis Ini di Twitter Setelah Debutnya di Saudi Arabia, Terpilih Man of The Match

Tinggal di Hotel Mewah Senilai Rp 4,7 Miliar Sebulan

Tak hanya soal koki, Ronaldo juga rela mengeluarkan uang banyak untuk menyewa hotel.

Dikutip dari talkSPORT, Ronaldo menyewa sebuah hotel mewah di Kingdom Tower selama pindah ke Arab Saudi.

Namun, hotel mewah tersebut bukanlah tempat tinggal tetap Ronaldo, melainkan hanya hunian sementara.

Nantinya, Ronaldo bakal pindah ke sebuah rumah yang terletak di Riyadh, Arab Saudi.

Jadikan hotel sebagai hunian sementara, mantan pemain Real Madrid tersebut memesan dua lantai dan 17 kamar di Kingdom Tower. 

Tak tanggung-tanggung, Ronaldo rela membayar sewa sebesar 250 ribu poundsterling atau setara dengan Rp 4,7 miliar per bulannya.

Harga sewa yang dibayar Ronaldo tersebut tampaknya sesuai dengan fasilitas yang ia dapatkan.

Pasalnya, kamar hotel tersebut dilengkapi dengan pemandangan kota yang menakjubkan.

Selain itu, hotel tersebut memiliki pelayanan makanan di dalam kamar selama 24 jam serta transportasi ke bandara setiap saat.

(Tribunnews.com/Isnaini Nurdianti)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved