Jumat, 3 Oktober 2025

Liga Eropa

Sorotan Kemenangan MU atas Omonia: Inkonsistensi Malacia hingga Kegalauan Ronaldo Gagal Cetak Gol

Kemenangan 2-3 yang diraih Manchester United di kandang Omonia menyajikan dua sorotan kepada Tyrell Malacia dan Cristiano Ronaldo.

Penulis: Rochmat Purnomo
AFP
Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo merasa kecewa karena gagal membobol gawang tuan rumah Omonia Nicosia. Kemenangan 2-3 yang diraih Manchester United di kandang Omonia menyajikan dua sorotan kepada Tyrell Malacia dan Cristiano Ronaldo. 

Penampilan buruk Malacia seakan berlanjut sejak kekalahan derby Manchester pada Liga Inggris pekan lalu.

Dalam kekalahan 6-3 MU di kandang rival sekotanya Manchester City, Malacia juga sama bermain 45 menit.

Malacia pun menjadi satu-satunya pemain MU yang diganti Ten Hag ketika MU tertinggal 4-0 pada awal babak kedua.

Berdasarkan dua penampilan tersebut, Malacia terlihat mulai menunjukkan penampilan inkonsisten.

Kondisi inkonsistensi Malacia dapat menjadi angin segar bagi Shaw untuk kembali merebut tempat utamanya sebagai fullback kiri.

Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo (kiri) merayakan gol Marcus Rashford ke gawang Omonia Nicosia selama pertandingan sepak bola grup E Liga Eropa di stadion GSP, pada 6 Oktober 2022.
Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo (kiri) merayakan gol Marcus Rashford ke gawang Omonia Nicosia selama pertandingan sepak bola grup E Liga Eropa di stadion GSP, pada 6 Oktober 2022. (AFP)

2. Kegalauan Mega Bintang

Pada 90 menit pertandingan yang berakhir kemenangan MU di kandang Omonia, Erik Ten Hag tidak menggantikan mega bintangnya dari posisi ujung tombak.

Pemain tersebut tak lain Cristiano Ronaldo yang berhasil menyumbang satu asisst.

Meskipun menunjukkan kontribusi 1 asisst, pemenang lima Ballon d'Or nampak terisolasi sepanjang babak pertama.

Buktinya Ronaldo hanya menciptakan satu peluang ke gawang Omonia dan itu berhasil ditepis Fabiano.

Permainan Ronaldo baru bisa mencair setelah Ten Hag melakukan kontra strategi.

Ten Hag dalam 15 menit awal babak kedua memutuskan mengganti 3 pemainnya sekaligus.

Ketiga pemain yang masuk dari bangku cadangan di antaranya Luke Shaw, Marcus Rashford dan Anthony Martial.

Mereka masuk untuk menggantikan Tyrell Malacia, Jadon Sancho dan Bruno Fernandes.

Masuknya Shaw hingga Martial seakan menjadi pemecah kebuntun MU yang langsung berbalik unggul 2-1.

Ekspresi striker Manchester United, Cristiano Ronaldo ketiga gagal membobol gawang Omonia
Ekspresi striker Manchester United, Cristiano Ronaldo ketiga gagal membobol gawang tuan rumah Omonia Nicosia selama pertandingan sepak bola grup E Liga Eropa UEFA di stadion GSP, pada 6 Oktober 2022.
Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved