Kamis, 2 Oktober 2025

Liga Inggris

Hasil Manchester United vs Melbourne Victory 4-1, Ada Maguire Setan Merah Kebobolan

Hasil laga uji coba Manchester United vs Melbourne Victory berakhir untuk kemenangan tim Setan Merah 4-1, Jumat (15/7/2022) malam.

Editor: Claudia Noventa
Martin KEEP / AFP
Harry Maguire dari Manchester United mengambil alih bola selama pertandingan sepak bola eksibisi antara tim Liga Utama Inggris Manchester United dan Melbourne Victory di Melbourne Cricket Ground pada 15 Juli 2022, di Melbourne. Hasil laga uji coba Manchester United vs Melbourne Victory berakhir untuk kemenangan tim Setan Merah 4-1, Jumat (15/7/2022) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil laga uji coba Manchester United vs Melbourne Victory berakhir untuk kemenangan tim Setan Merah 4-1, Jumat (15/7/2022) malam.

Manchester United lebih dulu kebobolan lewat gol Chris Ikonomidis pada menit ke-5.

Tapi, Scott McTominay sukses menyamakan kedudukan dan Anthony Martial membawa Manchester United unggul pada paruh babak pertama.

Gol Marcus Rahsford dan gol bunuh diri dari pemain Melbourne Victory melengkapi kemenangan Manchester United.

Jay Barnett (kiri) dari Victory dan Tahith Chong dari Manchester United memperebutkan bola selama pertandingan sepak bola eksibisi antara tim Liga Utama Inggris Manchester United dan Melbourne Victory di Melbourne Cricket Ground pada 15 Juli 2022, di Melbourne.
Jay Barnett (kiri) dari Victory dan Tahith Chong dari Manchester United memperebutkan bola selama pertandingan sepak bola eksibisi antara tim Liga Utama Inggris Manchester United dan Melbourne Victory di Melbourne Cricket Ground pada 15 Juli 2022, di Melbourne. (George SALPIGTIDIS / AFP)

Jalannya Pertandingan

Kapten Manchester United, Harry Maguire memimpin skuat Setan Merah melawan Melbourne Victory sore ini.

Ia bekerja sama dengan Victor Lindelof di lini pertahanan Manchester United.

Tapi sayang, di awal babak pertama Manchester United kebobolan lebih dulu dari Melbourne Victory.

Chris Ikonomidis sukses menjebol gawang Tom Heaton setelah menerima umpan silang Folami dari sisi sayap kanan.

Harry Maguire telat menutup Ikonomidis yang berlari terlebih dahulu yang siap menyambar bola.

Skor 0-1 untuk Melbourne Victory pada menit ke-5.

Tertinggal satu gol, Manchester United coba keluar dari zona nyaman untuk membuat serangan.

Sebuah kans diciptakan oleh skuat Setan Merah untuk menyamakan kedudukan.

Bruno Fernandes sukses merangsak ke pertahanan Melbourne Victory.

Tapi sayang, umpannya masih bisa dipatahkan pemain Melbourne, George Timotheou dan hanya menghasilkan tembakan penjuru.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved