Sabtu, 4 Oktober 2025

Piala Presiden 2022

Jadwal Persib Vs PSS Sleman Perempat Final Piala Presiden, Trio Timnas Belum Tentu Main Sejak Awal

Jadwal Persib Vs PSS Sleman di Perempat Final Piala Presiden 2022, Maung tak bisa diperkuat sejumlah pemain kunci, trio timnas belum tentu main awal

instagram @persib
Skuad Persib Bandung berkumpul saat menjalani laga melawan Bhayangkara FC di fase Grup Piala Presiden 2022. Persib akhirnya lolos ke babak perempat final Piala Presiden 2022 sebagai juara grup. Dari Jadwal Perempat Final Piala Presiden 2022, Persib akan menghadapi PSS Sleman. Laga Persib Vs PSS Sleman akan digelar di Stadion SI Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (1/7/2022). 

"Secara personal, dia juga orang baik ditunjang dengan tubuh atletis. Karena itu, dia memiliki kekuatan dan daya tahan yang juga baik layaknya seorang pemain sepakbola," ucapnya.

Namun, bukan hanya Ricky Kambuaya, Robert Rene Alberts pun memuji kondisi para pemain Timnas Indonesia lainnya yaitu, Marc Klok dan Rachmat Irianto yang cukup bugar dan siap mengikuti latihan tim, setelah mendapatkan waktu libur sekitar sepuluh hari.

"Ya, mereka memiliki match fit karena sudah banyak bermain untuk timnas. Mereka sudah dalam keadaan yang baik setelah mendapat 10 hari istirahat. Mereka sangat bertenaga menjalani latihan hari ini," ucapnya.

Robert Alberts: PSS Sleman Lebih Kuat

Skuad Persib Bandung berkumpul
Skuad Persib Bandung berkumpul saat menjalani laga melawan Bhayangkara FC di fase Grup Piala Presiden 2022. Persib akhirnya lolos ke babak perempat final Piala Presiden 2022 sebagai juara grup. Dari Jadwal Perempat Final Piala Presiden 2022, Persib akan menghadapi PSS Sleman. Laga Persib Vs PSS Sleman akan digelar di Stadion SI Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (1/7/2022).

Baca juga: Formasi Persib di Perempat Final Piala Presiden 2022 Setelah Marc Klok Cs Plus Daisuke Sato Gabung

Pelatih Persib, Robert Alberts, menilai PSS Sleman yang menjadi calon lawan Maung di perempat final, tahun ini memiliki kekuatan dan kualitas yang berbeda dibandingkan tahun sebelumnya. 

Terlebih, sejak ditangani oleh pelatih Seto Nurdiantoro, PS Sleman menjadi salah satu tim yang patut diperhitungkan. Hal pertama, tentu saja mereka lolos ke babak delapan besar Piala Presiden 2022. PS Sleman finis tepat di bawah PSIS Semarang yang jadi juara grup.

Mereka menyingkirkan Persita Tangerang, Dewa United, dan Persis Solo.

PS Sleman memastikan diri melaju ke babak perempatfinal setelah mengamankan poin tujuh dari empat pertandingan yang dilakoninya. 

"Tentu saja mereka adalah tim berkualitas dan layak lolos dari fase grup. Ini akan menjadi pertandingan yang menarik melihat pertandingan nanti," ujar Robert dilansir dari laman resmi Persib, Selasa (28/6/2022).

Terkait persiapan khusus untuk menghadapi PS Sleman, Robert mengaku ada beberapa hal yang akan dipersiapkan timnya. Namun, terlepas dari itu, dia tetap respek dengan calon lawan.

 "Kami pun menantikan pertandingan di perempatfinal nanti," ucapnya.

Di sisi lain, sebelumnya pelatih PS Sleman, Seto Nurdiantoro, lebih memilih untuk  untuk fokus pada kemampuan tim sendiri. Seto mengaku tidak mempersoalkan hasil pertandingan nanti, terlebih ini masih turnamen pramusim.

Baca juga: Respons Ciro Alves Lihat Para Pemain Persib Bandung Ucapkan Hal Ini Kepadanya: Saya Beruntung

"Di pra-musim ini kita fokus pada diri sendiri. Artinya kalau tidak lolos jadi pembelajaran dan kalau lolos kita syukuri. Kita akan nikmati setiap prosesnya," ujarnya dalam konferensi pers seusai pertandingan, Senin (27/6/2022).

Menurutnya, Persib Bandung merupakan salah satu tim kuat di Indonesia. Terlebih, Persib berada di peringkat kedua di Liga 1 musim lalu, dan kini berhasil menjadi juara Grup C, meskipun harus bersaing dengan tiga tim lain yang merupakan penghuni lima besar Liga 1 musim lalu.

"Mungkin ini cara kita belajar dari Persib. Apalagi di grup Persib itu, ada Bhayangkara FC, Bali (United), dan Persebaya yang merupakan empat tim di lima besar tahun kemarin. Persib adalah tim kuat dan kita bisa belajar dari sana, semoga kita petik hal baru," katanya.

Halaman
1234
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved