Selasa, 7 Oktober 2025

Cristiano Ronaldo Dan Georgina Rodriguez Menamai Bayi Perempuannya Bella Esmeralda

Cristiano Ronaldo dan pasangannya Georgina Rodriguez menamai bayi perempuan mereka yang lahir 18 April dengan nama Bella Esmeralda.

Penulis: Toni Bramantoro
superball.id
Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez 

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Cristiano Ronaldo dan pasangannya Georgina Rodriguez menamai bayi perempuan mereka yang lahir 18 April dengan nama Bella Esmeralda.

Pasangan itu juga mengunggah foto bayi mereka dengan jelas di Instagram dan dalam sekejap mendapat jutaan suka dari pengikut mereka.

Kelahiran Bella Esmeralda, bagaimanapun, diselimuti kesedihan ketika anak kembar laki-lakinya meninggal saat lahir.

Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez pernah berbagi foto bayi perempuan mereka setelah pulang dari rumah sakit, tetapi foto Bella kurang jelas karena dia berada di pangkuan bintang Manchester United itu.

Bella Esmeralda
Bella Esmeralda

Cristiano Ronaldo, yang mencetak gol ke gawang Arsenal setelah kematian putranya, merayakan gol tersebut dengan menunjuk ke langit.

Bella Esmeralda merupakan anak kedua Ronaldo dengan Georgina, setelah model asal Argentina itu melahirkan Alana Martina pada November 2017.

Cristiano Ronaldo sudah memiliki tiga anak sebelumnya dengan Georgina - Cristiano Jr, 11 dan si kembar Eva dan Mateo, 5.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved