Liga 1
Jadwal Persib vs Persita BRI Liga 1, Panggung Debut David da Silva dan Bruno Cantanhede
Laga melawan Persita Tangerang dapat menjadi momentum debut bagi dua penyerang anyar Persib Bandung, David da Silva & Bruno Cantanhede.
TRIBUNNEWS.COM - Seri keempat BRI Liga 1 2021 tak lama lagi kembali berjalan setelah libur menyambut selesainya putaran pertama.
BRI Liga 1 2021 bakalan memasuki pekan 18 dengan menyajikan beberapa pertandingan bergengsi.
Salah satunya mempertemukan Persib Bandung vs Persita Tangerang, pada Jumat (7/1/2022) mendatang.
Duel seru Persib Bandung vs Persita Tangerang rencananya berlangsung di Stadion Ngurah Rai, mulai pukul 20.30 WIB.

Baca juga: Umuh Muchtar Bakar Semangat Skuat Persib Bandung, Menangi 3 Laga Awal Seri Keempat & Bonus Cair
Baca juga: Jadwal BRI Liga 1 2021 Pekan ke-18, Live Indosiar, Persib Bandung, Persebaya Surabaya dan Borneo FC
Dalam laga ini, Persib Bandung sudah bisa diperkuat dua penyerang asing anyarnya yang baru saja didatangkan.
Kedua striker asing Maung Bandung itu adalah David da Silva dan Bruno Cantanhede,
Kedatangan David da Silva bersama Bruno Cantanhede membuat Maung Bandung harus mengakhiri kerjasamanya dengan Wander Luiz dan Geoffrey Castillion.
David da Silva sendiri bukan nama asing bagi pesepakbolaan di tanah air.
Nama David da Silva mulai banyak dikenal kala dirinya bermain untuk Persebaya Surabaya.
Seperti yang diketahui, David da Silva pernah berkostum Bajul Ijo di Liga 1 2018, 2019 dan 2020.
Penampilannya pun cukup menyita perhatian karena menjadi 'momok' menakutkan pertahanan lawan yang dihadapi.
Saat berkostum Persebaya, David da Silva secara keseluruhan mencatatkan 42 penampilan dan mencetak 35 gol.
Striker berusia 32 tahun itu telah bergabung mengikuti latihan bersama skuat Maung Bandung.
Striker berkepala plontos tersebut berharap dirinya bisa menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh pemain dan staf pelatih di dalam tim.
Ia percaya, dengan itu dirinya bisa membayar kepercayaan yang telah diberikan terutama membawa tim menjadi juara di akhir musim nanti.