Senin, 6 Oktober 2025

Liga Champions

Hasil Liga Champions, Mbappe & Messi Bersinar, PSG Jerumuskan Club Brugge Dapat Rapor Merah

PSG yang bertindak sebagai tuan rumah mampu mengamankan tiga poin penuh saat melakoni laga pamungkas Grup A Liga Champions, Rabu (8/12/2021) dinihari.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
FRANCK FIFE / AFP
Penyerang Paris Saint-Germain asal Argentina Lionel Messi (kiri) mendapat ucapan selamat dari penyerang Paris Saint-Germain asal Prancis Kylian Mbappe (kanan) setelah mencetak gol dalam pertandingan sepak bola babak pertama Liga Champions hari ke-6 Grup A antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Club Brugge, di stadion Parc des Princes di Paris pada 7 Desember 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - PSG yang bertindak sebagai tuan rumah mampu mengamankan tiga poin penuh saat melakoni laga pamungkas Grup A Liga Champions, Rabu (8/12/2021) dinihari.

Tim berjuluk Les Parisiens itu mengamankan kemenangan setelah membungkam perlawanan Club Brugge di Stadion Parc des Princes.

Kylian Mbappe mampu menjadi bintang utama kemenangan PSG setelah ia mengukir dua gol dan satu assist dalam laga ini.

Mbappe bahkan mampu mencetak dua gol hanya dalam waktu singkat tepatnya pada menit kedua dan ketujuh pada awal babak pertama.

Pemain depan Paris Saint-Germain asal Prancis, Kylian Mbappe merayakan setelah mencetak gol kedua selama pertandingan sepak bola Grup A babak pertama Liga Champions UEFA hari ke-6 antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Club Brugge, di stadion Parc des Princes di Paris pada 7 Desember , 2021
Pemain depan Paris Saint-Germain asal Prancis, Kylian Mbappe merayakan setelah mencetak gol kedua selama pertandingan sepak bola Grup A babak pertama Liga Champions UEFA hari ke-6 antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Club Brugge, di stadion Parc des Princes di Paris pada 7 Desember , 2021 (FRANCK FIFE / AFP)

Pemain Timnas Prancis itupun menjadi orang tercepat kedua yang mampu mencetak dua gol dalam waktu singkat tepatnya enam menit 23 detik.

Dilansir Opta, Mbappe hanya kalah dengan Rodyrgo (Real Madrid) yang pernah mencetak dua gol kilat dalam waktu enam menit 13 detik saja saat melawan Galatasary pada musim lalu.

Kegemilangan Mbappe pun berlanjut setelah ia berganti menjadi pemberi assist atas terciptanya gol ketiga PSG atas tim tamu.

Berawal dari pergerakan cepat Mbappe yang merepotkan pertahanan lawan, ia lalu memberikan umpan manis kepada Lionel Messi yang berada di tengah.

Messi yang mengandalkan kecepatan larinya lalu bergerak menyusuri pertahanan Club Brugge yang lebih fokus menjaga Mbappe dan Di Maria.

Pemain asal Argentina itupun akhirnya berhasil melepaskan tembakan akurat ke gawang Club Brugge pada menit 38.

Penyerang Paris Saint-Germain Argentina Lionel Messi melakukan tembakan dan mencetak gol selama pertandingan sepak bola Grup A babak pertama Liga Champions UEFA hari ke-6 antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Club Brugge, di stadion Parc des Princes di Paris pada Desember 7, 2021.
Penyerang Paris Saint-Germain Argentina Lionel Messi melakukan tembakan dan mencetak gol selama pertandingan sepak bola Grup A babak pertama Liga Champions UEFA hari ke-6 antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Club Brugge, di stadion Parc des Princes di Paris pada Desember 7, 2021. (FRANCK FIFE / AFP)

Keunggulan tiga gol mampu dipertahankan oleh PSG atas Club Brugge pada jeda paruh pertama.

Raihan cleansheet tim tuan rumah akhirnya buyar setelah Club Brugge berhasil memperkecil kedudukan lewat gol Mats Ritz pada babak kedua, tepatnya menit 68.

Tak berselang lama, Messi ternyata tak ingin kalah begitu saja dengan Mbappe yang mencetak dua gol.

La Pulga akhirnya mampu menambah keunggulan timnya setelah ia berhasil mengonversikan tendangan penalti pada menit 76.

Kegemilangan Mbappe dan Messi secara tidak langsung membuat Club Brugge mengukir rapor merah di Liga Champions musim ini.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved