Liga Italia
Transfer AC Milan - Misteri Masa Depan Romagnoli & Upaya Rossoneri Datangkan Saingan Brahim Diaz
Seputar transfer AC Milan, di mana Alessio Romagnoli rwan hengkang, Rossoneri masih sibuk mendatangkan saingan Brahim Diaz.
Ketika nasib Romagnoli masih menjadi teka-teki, AC Milan masih fokus untuk mendatangkan saingan baru bagi Brahim Diaz.
AC Milan masih membutuhkan satu pemain lagi untuk posisi trequartista.
Sejauh ini, Stefano Pioli hanya memiliki opsi pada diri Brahim Diaz.
Nyatanya, pemain asal Spanyol tersebut membutuhkan kompetisi untuk perebutan sektor penyerang lubang.
Sederet nama gelandang serang terus dikaitkan berlabuh ke San Siro.
Paling santer yang bakal mengenakan jersey Rossoneri adalah Nikola Vlasic.
Gelandang asal Kroasia ini telah menyatakan minatnya untuk menjadi bagian dari Il Diavolo Rosso.
Namun CSKA Moskow yang merupakan klub Vlasic sudah memahat banderol harga yang ditetapkan.
AC Milan wajib menyediakan dana tak kurang dari 30 juta euro jika ingin memboyong rekan senegara Ante Rebic tersebut.
Kabarnya, AC Milan berniat untuk mendatangkan gelandang 23 tahun itu dengan status pinjaman plus opsi pembelian pada akhir musim.
(Tribunnews.com/Giri)