Senin, 6 Oktober 2025

Liga Italia

Bawa Inter Milan Juara Liga Italia, Antonio Conte Ungkap 3 Rahasia Sukses Nerazzurri

Antonio Conte berbagi resep sukses di Inter Milan setelah Nerazzurri berhasil memenangkan trofi Liga Italia musim ini.

MIGUEL MEDINA / AFP
Pelatih Inter Milan Italia Antonio Conte merayakan di akhir pertandingan sepak bola Serie A Italia Inter Milan vs Hellas Verona pada 25 April 2021 di stadion San Siro di Milan. Antonio Conte berbagi resep sukses di Inter Milan setelah Nerazzurri berhasil memenangkan trofi Liga Italia musim ini. 

"Kami meraih 91 poin, memiliki pertahanan terbaik, dan tim paling produktif kedua."

"Kami melakukan pekerjaan yang penting di sini," sambungnya.

Dengan musim Liga Italia 2020/2021 yang sudah resmi paripurna, Antonio Conte tak keberatan membeberkan resep rahasianya.

Baca juga: Demi Amankan Posisi Main, Arturo Vidal Keluarkan Rayuan Maut ke Inter Milan

Setidaknya ada tiga hal penting yang membuat Inter Milan asuhan Conte dapat berjaya di paruh kedua Serie A hingga akhir musim.

Keseriusan, usaha, dan pengorbanan menjadi tiga hal penting di mata eks pelatih Juventus ini.

Ketiga hal tersebut mewarnai jatuh bangun Nerazzurri dalam mengarungi segala kompetisi musim ini.

Kegagalan untuk lolos ke fase knock-out Liga Champions malah menjadi sarana bagi Conte untuk memoles keseriusan, usaha, dan pengorbanan para pemainnya.

Tekad dari mantan pelatih Juventus ini terbukti tak sia-sia.

Imbalan Scudetto di akhir musim menjadi hadiah paling berharga yang ia dapat.

Pelatih Inter Milan Italia Antonio Conte merayakan di akhir pertandingan sepak bola Serie A Italia Inter Milan vs Hellas Verona pada 25 April 2021 di stadion San Siro di Milan.
MIGUEL MEDINA / AFP
Pelatih Inter Milan Italia Antonio Conte merayakan di akhir pertandingan sepak bola Serie A Italia Inter Milan vs Hellas Verona pada 25 April 2021 di stadion San Siro di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP (MIGUEL MEDINA / AFP)

"Saya menganggap gelar Scudetto ini sebagai satu di antara pencapaian terbaik saya," ujar Antonio Conte.

"Tidak mudah ketika Anda memutuskan untuk datang ke Inter. Memenangkan Scudetto di sini memberikan saya kepuasan tersendiri."

"Saya juga mengerti bahwa keseriusan, usaha, dan pengorbanan adalah satu-satunya senjata yang kami miliki."

"Kami semua baik-baik saja," lanjutnya.

Posisi Inter Milan di peringkat pertama memang tak tergoyahkan.

Baca juga: KLASEMEN Akhir Liga Italia - Mimpi AC Milan Terwujud, Juventus Batal Terdampar di Liga Malam Jumat

Namun, persaingan memperebutkan tempat kedua hingga keempat justru sebaliknya.

AC Milan, Atalanta, Juventus, dan Napoli saling sikut hingga pekan ke-38 untuk memastikan diri tampil di kompetisi Eropa.

Pada akhirnya, AC Milan, Atalanta, dan Juventus akan mendampingi Inter Milan lolos ke Liga Champions musim depan.

Sementara itu, Napoli harus melorot ke peringkat lima dan tampil di Liga Eropa musim depan.

Berita terkait Liga Italia lainnya

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
6
5
0
1
12
6
6
15
2
Roma
6
5
0
1
7
2
5
15
3
AC Milan
6
4
1
1
9
3
6
13
4
Inter Milan
6
4
0
2
17
8
9
12
5
Juventus
6
3
3
0
9
5
4
12
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved