Kamis, 2 Oktober 2025

Liga 1

Curhatan Arema FC soal Liga 1 2021 Masih Abu-abu, Miliki Benang Merah dengan Nasib Tim Singo Edan

General Manager Area FC, Ruddy Widodo menyampaikan keluh kesahnya soal izin Liga 1 2021 yang hingga saat ini belum rilis dari pihak kepolisan.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
aremafc.com
Logo Arema FC 

Menurutnya, titik paling vital dari Liga 1 2021 ialah izin yang telah dikeluarkan dari pihak kepolisian.

"Kalau izin kompetisi diumumkan, klub lebih mantap dan semangat melangkah melakukan persiapan."

"Kalau terus ditunda seperti ini, kami jadinya masih meraba-raba, meski PSSI sudah mengumumkan kick off kompetisi pada 3 Juli,” kata Ruddy Widodo, dikutip dari laman Wearemania.

Terlepas dari keberlangsung Liga 1 2021 yang masih abu abu, GM Singo Edan tersebut memiliki harapan tinggi agar kompetisi sepak bola di Tanah Air benar-benar bisa bergulir.

“Kalau izin itu sudah keluar, artinya kompetisi benar-benar akan dijalankan. Kalau sekarang ini kan kita memang percaya, tapi belum terlalu yakin, karena belum ada hitam di atas putih,” pungkas pria asal Madiun ini.

(Tribunnews.com/Giri)(SuryaMalang/Dyah Ayu)(Wearemania/Agung Prima)

Ikuti berita Liga 1

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved