Sabtu, 4 Oktober 2025

Liga Inggris

Sosok Diogo Jota, Sembuh Cedera Lutut, Mampukah Sebagai Solusi Liverpool Bangkit dari Keterpurukan?

Berikut sosok Diogo Jota yang sempat mencuri perhatian bagi khalayak namun harus menepi karena kedapatan cedera lutut sejak Desember lalu.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Dwi Setiawan
Michael Regan / POOL / AFP
Striker Portugal Liverpool Diogo Jota (tengah) melakukan selebrasi setelah mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Grup D Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Midtjylland di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 27 Oktober 2020. Michael Regan / POOL / AFP 

Profil Diogo Jota

Lahir di Portugal pada 4 Desember 1996, Jota memulai sepak terjangnya bersama Pacos de Ferreira, di mana dia membuat debut senior pada usia 17 tahun.

Jota kemudian memutuskan berkarier di luar Portugal dengan bergabung ke klub asal Spanyol, Atletico Madrid pada Juli 2016.

Belum sempat mencicipi pertandingan dengan Atletico, Jota malah dipulangkan ke tanah airnya lantaran dipinjamkan ke FC Porto pada Agustus.

Setelah menyelesaikan masa peminjaman di Porto selama semusim, Los Rojiblancos kemudian kembali meminjamkan Jota, kali ini ke Wolverhampton Wanderers pada 2017.

Di sinilah karier Jota meningkat pesat karena Wolves memberikan kepercayaan kepadanya untuk tampil secara reguler. 

Dia kemudian dipermanenkan oleh Wolves pada 2018.

Menurut catatan Transfermarkt, Diogo Jota telah membukukan 44 gol dan 19 assist dari 131 pertandingan di seluruh kompetisi bersama Wolves.

Berkat penampilan gemilangnya itu, Jota dilirik oleh pelatih Liverpool, Jurgen Klopp.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
3
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
4
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
5
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved