Liga Inggris
HASIL Babak Pertama Arsenal vs Manchester City, Sterling Cetak Gol Cepat, Gooners Tertinggal
Berlangsung di Emirates Stadium, keunggulan Manchester City tercipta di awal pertandingan menit kedua lewat gol Raheem Sterling.
TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama Arsenal tertinggal 0-1 oleh tamunya Manchester City dalam lanjutan pekan 25 Liga Inggris, Minggu (21/2/2021).
Berlangsung di Emirates Stadium, keunggulan Manchester City tercipta di awal pertandingan menit kedua lewat gol Raheem Sterling.
Raheem Sterling membawa Manchester City unggul dengan memanfaatkan crossing yang dilepaskan oleh Riyad Mahrez.
Duel seru Arsenal vs Manchester City dapat disaksikan mulai pukul 23.30 Wib Live NET TV dan Mola TV.

Baca juga: SEDANG BERLANGSUNG Live Streaming Arsenal vs Manchester City, Akses Link NET TV & Mola TV di Sini
Baca juga: Live Streaming Manchester United vs Newcastle, Marcus Rashford Bisa Kembali Lukai The Magpies
Jalannya Pertandingan
Manchester City sebagai tim tamu langsung berinisiatif menerapkan permainan menyerang.
Permainan menyerang yang diterapkan Manchester City langsung membuahkan hasil pada menit kedua.
Menit kedua Manchester City mampu mencetak gol cepat melalui aksi dari Raheem Sterling.
Sterling berhasil menjebol gawang Arsenal yang digawang Bernd Leno memanfaatkan crossing Riyad Mahrez.
Gol Sterling pun membawa Manchester City unggul 0-1 atas tuan rumah Arsenal.
Tim tamu yang dijuluki The Citizens ini tidak mengendurkan serangannya meski leading satu gol.
Terbukti serangan The Citizens yang bertumpu pada Kevin De Bruyne hampir saja membuat pertahanan tuan rumah melakukan kesalahan.
Tendangan sudut pertama dalam big match ini didapatkan oleh The Citizens pada menit kedelapan.
Riyad Mahrez yang melaju sebagai penendang tendangan sudut belum bisa mengirimkan operan yang tepat.
Semenit berselang kesempatan De Bruyne menggandakan keunggulan The Citizens dari upaya spekulasi.