Kamis, 2 Oktober 2025

Liga Inggris

Paul Pogba Mulai Bersinar di Manchester United, Gary Neville Layangkan Pujian Setinggi Langit

Legenda Manchester United, Gary Neville memuji performa Paul Pogba yang mulai bersinar bersama Setan Merah.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
Paul ELLIS / POOL / AFP
Performa jempolan dari Paul Pogba bagi Manchester United akhir-akhir ini mengundang pujian dari legenda Setan Merah Gary Neville - Gelandang Manchester United Prancis Paul Pogba memberi isyarat jelang pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester United dan Manchester City di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 12 Desember 2020. Paul ELLIS / POOL / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Pemain berkebangsaan Prancis, Paul Pogba mulai menunjukkan pesonanya di Manchester United.

Bersinarnya penampilan Paul Pogba bersama Setan Merah tak luput dari perhatian legenda Manchester United yang kini berprofesi sebagai pundit, Gary Neville.

Mantan bek kanan Setan Merah ini menyebut, Pogba baru-baru tengah dalam performa on fire.

Baca juga: Manchester United Merangsek ke Papan Atas Liga Inggris, Setan Merah Mulai Tunjukkan Mental Pemenang

Baca juga: Kekuatan Daya Magis Bruno Fernandes, Selamatkan Nasib Solskjaer & Manchester United

Baca juga: Manchester United On Fire, Setan Merah Bayangi Liverpool, De Gea: Kami Harus Pede & Rendah Hati

Dan memberi bukti kepada para penggemar sepak bola pada umumnya, dan Manchester United tentang potensi dan skill yang dimilikinya.

Gary Neville melihat momentum terbaik Pogba muncul pada laga Manchester United di Liga Champions.

Kala itu, Setan Merah mesti bertandang ke markas RB Leipzig untuk laga penentuan di fase grup.

Sayangnya, hasil akhir laga tak memihak Manchester United pada saat itu.

Dan Setan Merah mesti merelakan satu tiket ke babak 16 besar Liga Champions melayang dari genggaman.

Gary Neville melihat satu hikmah dari kekalahan Manchester United itu.

Paul Pogba yang masuk di babak kedua di pertandingan itu seakan menunjukkan jati dirinya yang sebenarnya.

Masuknya gelandang asal Prancis ini mengubah jalannya laga bagi Setan Merah.

Tak hanya itu, Pogba juga mencetak gol bagi skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer.

"Semenjak laga melawan RB Leipzig, saya melihat penampilan terbaik dari Paul Pogba," ungkap Gary Neville dikutip dari laman Mirror.

Baca juga: LIVE Streaming TV Online Manchester United vs Aston Villa, Persaingan Alex Telles dengan Luke Shaw

"Saya jujur mengatakan ingin melihat Manchester United tampil dengan Paul Pogba di dalamnya."

"Dia adalah pemain kelas dunia, dan memberikan sesuatu yang berbeda pada tim," sambungnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved