Liga Champions
Momen Dua Aksi Romelu Lukaku yang Bikin Inter Milan Tersingkir Total
Bukannnya mencetak gol, Lukaku malah seolah menjadi bek Shakhtar Donetsk yang melindungi gawang lawan.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Karim Benzema Cetak 69 Gol, Real Madrid Jadi Raja Grup B
Sepak pojok Christian Eriksen berhasil disundul Alexis Sanchez.
Bola mengarah on target dan berpeluang besar menghasilkan gol.
Namun, Lukaku berdiri diam di depan kotak penalti Shakhtar Donetsk.
Bola sundulan Sanchez malah mengenai kepala Lukaku dan batal mengarah ke gawang.
Bola kemudian dihalau barisan pertahanan Shakhtar Donetsk dengan Lukaku sendiri kemudian divonis offside oleh wasit.
Bukannnya mencetak gol, Lukaku malah seolah menjadi bek Shakhtar Donetsk yang melindungi gawang lawan.
Inter Milan akhirnya hanya bermain imbang 0-0 dengan Shakhtar dan tersingkir total dari kompetisi antarklub Eropa.
Walaupun kalah, Borussia Moenchengladbach menemani Real Madrid lolos ke babak gugur Liga Champions.
Sementara itu, Shakhtar Donetsk finis sebagai peringkat 3 Grup B Liga Champions untuk mendapatkan tiket ke babak 32 besar Liga Europa.