Selasa, 7 Oktober 2025

Soccer Star

Legenda Barcelona Puji Sepak Terjang Kevin de Bruyne sebagai Gelandang Terbaik Dunia

Pemain legendaris Barcelona, Xavi Hernandez menyebut satu nama pemain yang dianggapnya sebagai gelandang terbaik dunia untuk saat ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Husein Sanusi
instagram/kevindebruyne
Pemain Andalan Manchester City, Kevin De Bruyne 

TRIBUNNEWS.COM - Pemain legendaris Barcelona, Xavi Hernandez menyebut satu nama pemain yang dianggapnya sebagai gelandang terbaik dunia untuk saat ini.

Xavi sendiri saat ini tengah merintis karier kepelatihan bersama Al-Sadd, salah satu klub asal Qatar.

Eks punggawa Timnas Spanyol itu tak segan mengakui sosok Kevin de Bruyne sebagai gelandang terbaik dunia pada masa kini.

Baca: Kualitas De Bruyne Membuat Rooney Teringat Legenda Liverpool dan Manchester United

Permainan dan kecerdasan yang diperlihatkan oleh Kevin de Bruyne bersama Manchester City membuatnya cukup terpana.

Xavi bahkan tak sungkan menyebut permainan yang ditampilkan oleh De Bruyne berada pada level berbeda daripada pemain lainnya.

De Bruyne yang juga merupakan punggawa Timnas Belgia memiliki sesuatu untuk menjadi sosok pembeda dalam setiap pertandingan.

"Kevin de Bruyne dari Manchester City, menurut saya ia memiliki level yang berbeda, brutal, dia juga mampu membuat sebuah perbedaaan," ungkap Xavi dalam sebuah wawancara dengan Qatar Airways, dilansir Sportskeeda.

"Dia adalah gelandang terbaik dunia dan relatif muda pula,".

Baca: 5 Fakta Pesta Gol Manchester City atas Norwich Liga Inggris: Sejarah Baru & Sinar Terang de Bruyne

Eks pemain buangan Chelsea itu memang mampu tampil sebagai tokoh sentral dibalik kekuatan lini tengah Manchester City sekaligus Timnas Belgia.

De Bruyne memang langsung menjadi sosok sentral dalam permainan Manchester City semenjak kedatangannya dari Wolfsburg pada tahun 2015.

Pemain yang kini berusia 29 tahun itu tercatat telah mengemas 222 penampilan bersama The Citizen.

57 gol dan 89 assist menjadi catatan kegemilangan De Bruyne selama merumput bersama Manchester City.

Pada musim 2019/2020, De Bruyne bahkan mampu menyamai rekor sosok legenda Arsenal, Thierry Henry sebagai pencetak assist terbanyak di Liga Inggris.

De Bruyne mampu menyamai koleksi 20 assist Henry dalam sewaktu musim, sebuah rekor fantastis yang ditorehkan pria asal Belgia tersebut.

Baca: Mengenang Gol Terbaik Lionel Messi Bersama Barcelona, Decak Kagum Henry hingga Fans Real Betis

Baca: Ibarat Anak Emas, Guardiola Puji Peran Sentral Kevin de Bruyne Bersama Manchester City

Bersama Manchester City pula, De Bruyne telah berhasil mempersembahkan berbagai gelar semenjak bergabung pada tahun 2015 silam.

Gelar Liga Inggris (2x), Piala Carling (4x), Piala FA (1x), dan Community Shield (1x) jadi raihan trofi yang berhasil dimenangkan De Bruyne bersama The Citizen.

Tentu tidak salah jika Xavi menyebut De Bruyne sebagai gelandang terbaik dunia untuk saat ini.

(Tribunnews/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved