Senin, 6 Oktober 2025

Liga Spanyol

Hasil Klasemen Liga Spanyol Pekan 29: Ditahan Imbang Levante, Sevilla Gagal Dekati Real Madrid

Hasil Klasemen Liga Spanyol Pekan 29: Ditahan Imbang Levante, Sevilla Gagal Dekati Real Madrid

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
Instagram @sevillafc
Ilustrasi - Hasil Klasemen Liga Spanyol Pekan 29: Ditahan Imbang Levante, Sevilla Gagal Dekati Real Madrid 

Laga baru memasuki 3 menit dimulai, Luuk de Jong berhasil mencetak gol untuk keunggulan Sevilla tepatnya menit 48.

Proses terjadinya gol tersebut berawal dari serangan cepat yang dilakukan Munir El Haddadi di posisi sayap.

Munir berhasil membawa bola mendekati kotak penalti dengan akselerasinya dan langsung melepaskan umpan mendatar ke dalam kotak penalti.

Umpan yang dikirimkannya berhasil dikonversi Luuk de Jong untuk mencuri gol keunggulan dari tuan rumah.

Skor sementara tim tamu Sevilla berhasil mencuri gol keunggulan 0-1 atas tuan rumah Levante.

Setelah tertinggal gol, tuan rumah Levante terlihat meningkatkan permainan menyerangnya.

Meskipun terus melakukan percobaan serangan, Sevilla pun tak tinggal diam dan coba memperkuat lini pertahanan mereka.

Untuk memperkuat pertahanan tim tamu Sevilla memasukan Oliver Torres untuk menggantikan Ever Banega.

Kemudian Joan Jordan digantikan Fernando dan Suso masuk menggantikan sang pencipta assist Munir El Haddadi.

Percobaan serangan yang dilancarkan tuan rumah akhirnya membuahkan hasil saat laga memasuki akhir paruh babak kedua.

Levante berhasil menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri yang dibuat oleh Diego Carlos pada menit 87.

Gol bunh diri tersebut menutup pertandingan ini dengan hasil imbang 1-1.

Daftar Susunan Pemain

Levante 4-4-2

Aitor (Gk); Coke, Rubén Vezo, Bruno González, Toño; José Campaña, Gonzalo Melero, Nikola Vukčević, Ruben Rochina; Borja Mayoral, José Luis Morale.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Real Madrid
8
7
0
1
19
9
10
21
2
Barcelona
8
6
1
1
22
8
14
19
3
Villarreal
8
5
1
2
14
8
6
16
4
Sevilla
8
4
1
3
14
11
3
13
5
Elche
8
3
4
1
11
9
2
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved