Liga Inggris
Liga Inggris Putuskan 'Lockdown', Tottenham Hotspurs & Aston Villa Jadi Klub Paling Diuntungkan
Tottenham Hotspurs dan Aston Villa disebut-sebut menjadi dua klub yang cukup diuntungkan dibalik penangguhan kompetisi Liga Inggris.
Nama-nama pemain kunci seperti Harry Kane, Moussa Sissoko, Son Heung-Min, hingga Steven Bergwijn harus absen dalam waktu yang tidak sebentar.
Absennya beberapa pemain andalan tersebut membuat performa Spurs terasa compang-camping.
Bahkan tak ada satu pun dari mereka yang diharapkan secara penuh akan bermain di sisa pertandingan Liga Inggris musim ini.
Hanya saja dengan ditangguhkannya kompetisi Liga Inggris sementara ini bisa membuat Spurs punya lebih banyak waktu menunggu para pilar andalannya pulih dari cedera.
Baca: Mantan Pemain Liverpool Nilai Harry Kane Diantara Dua Pilihan, Fans Atau Trofi
Baca: Timnas Inggris Diuntungkan dengan Ditundanya Euro, Kesempatan Harry Kane & Rashford
Sehingga jika kompetisi Liga Inggris kembali dilanjutkan, Spurs bisa kembali menurunkan kekuatan terbaiknya termasuk Harry Kane yang menjadi salah satu nyawa utama tim asal London tersebut.
Tim kedua yang disebut-sebut bisa mengambil keuntungan dari penangguhan kompetisi Liga Inggris saat ini adalah Aston Villa.
Sebelum penangguhan yang dilakukan oleh pihak FA, Aston Villa tengah dalam masalah cukup besar.
Kekalahan empat gol tanpa balas dari Leicester City pada laga terakhir membuat Aston Villa harus terlempar ke posisi 19.
Terpaut empat poin dari dasar klasemen yang sementara masih dihuni oleh Norwich City.
Serta terpaut tiga poin dari zona aman batas degradasi.
Hanya saja catatan selisih gol yang buruk membuat peluang Aston Villa untuk naik posisi juga sulit jika poin yang ia peroleh sama dengan tim lainnya.
Belum lagi, kegagalan merengkuh gelar juara Piala EFL bisa saja memengaruhi kepercayaan diri para pemain Aston Villa.
Baca: Jack Grealish atau James Maddison? Ini Jawaban Rio Ferdinand
Ditambah isu semakin menguatnya indikasi pemecatan Dean Smith dari jabatan pelatih membuat Aston Villa terganggu stabilitasnya.
Itu sebabnya ini merupakan kesempatan emas bagi Aston Villa untuk menata diri sebelum menyambut bergulirnya kembali Liga Inggris nantinya.
Para pemain kunci seperti Jack Grealish dan Tyrone Mings juga mendapatkan kesempatan untuk istirahat setelah bermain terus menerus tanpa henti bersama timnya.