Sabtu, 4 Oktober 2025

Liga 1

Persija Jakarta vs Borneo FC: Edson Tavares Buta Kekuatan Persija Jakarta

Edson Tavares Buta Kekuatan Persija, Borneo FC Siap Beri Mimpi Buruk di SUGBK

Editor: Toni Bramantoro
Dok: Persija
Edson Tavares 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana

TRIBUNJAKARTA.COM, TANAH ABANG - Pelatih Borneo FC, Edson Tavares akan bersikap profesional ketika menghadapi klub yang dinahkodainya musim lalu yakni Persija Jakarta.

Seperti diketahui, Edson Tavares pernah mengarsiteki tim Macan Kemayoran selama empat bulan di putaran kedua Liga 1 2019.

Pelatih berkebangsaan Brasil itu menilai, di musim ini Persija Jakarta banyak melakukan perubahan pada komposisi pemainnya.

Hal tersebut membuat kekuatan yang dimiliki Macan Kemayoran mengalami perubahan dibanding musim sebelumnya.

"Tahun lalu saya di Persija cuma empat bulan. Sejauh ini semua tim pasti ada perubahan, itu terjadi sama Borneo dan Persija. Kami sekarang konsentrasi pada permainan besok," kata Edson Tavares saat jumpa pers, Sabtu (29/2/2020).

Di sisi lain, Tavares berniat membuktikan kualitasnya sebagai pelatih berkualitas bersama tim barunya Borneo FC.

Pelatih berusia 63 tahun itu siap memberikan mimpi buruk bagi Persija Jakarta dihadapan pendukungnya sendiri.

"Dipecat secara baik atau tidak itu adalah bagian dari sepak bola. Jadi saya akan fokus pada Borneo. Saya sekarang mau melakukan yang terbaik untuk Borneo," tegas Tavares.

Sumber: TribunJakarta
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved