Liga 1 2020
Fabiano Beltrame jadikan Piala Gubernur Jatim sebagai Persiapan Persib Bandung & Tolak Ukur Liga 1
Mantan palang pintu pertahanan Arema FC yang kini berseragam Persib Bandung, yakni Fabiano Beltrame mengaku intip kekuatan tim lawan untuk gelaran Lig
Castillion menjadi pembuka keran gol Persib Bandung pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, tim besutan Robert Alberts mampu menambah keunggulan 2-0 yang dicetak oleh penyerang asal Belanda, Castillion.

Melaka mampu mempersempit jarak menjadi 1-2 berkat gol Jang Suk Won pada menit-63.
Tetapi Persib kembali menambah pundi gol pada masa injury time lewat tendangan Ghozali Siregar.
Sedangkan Arema FC yang bertanding melawan Semeru FC hanya sanggup bermain imbang 1-1 di Stadion Kanjuruhan, Rabu (5/2/2020).
Lalu ada, PSM Makassar melawan Bhayangkara FC di Stadion PTIK Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu, (5/2/2020).
Tim besutan Bojan Hadok mampu mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 1-0 lewat sundulan pemain barunya Yakob Sayuri
Persipura Jayapura juga menjalani uji coba keduanya melawan tim amatir Asifa di Batu Malang, Rabu, (5/2/2020).
Persipura Jayapura unggul 2-0 dari lawannya Asifa hingga menit akhir babak kedua.
Gol diciptakan oleh Mandowen dan Boz Solossa lewat titik penalti.
Gelaran Liga 1 musim 2020 akan berlangsung pada akhir Februari 2020.
(Tribunnews.com/Giri)