Kamis, 2 Oktober 2025

Bursa Transfer Pemain

Bursa Transfer, Inter Milan Segera Resmikan Victor Moses, LA Galaxy Rekrut Eks Supersub Setan Merah

Simak perkembangan terbaru pergerakan klub-klub sepak bola dunia di jendela transfer pemain, Rabu (22/1/2020).

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
Instagram/victormoses
Bursa Transfer, Inter Milan Segera Resmikan Viktor Moses, LA Galaxy Rekrut Eks Supersub Setan Merah 

Chicharito sendiri merupakan salah satu pemain yang dikenal sebagai supersub alias pencetak gol yang datang dari bangku cadangan.

LA Galaxy melalui laman resminya secara bangga merilis kedatangan Chicharito.

Pemain berusia 31 tahun tersebut merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang masa bagi Timnas Meksiko.

Ia juga telah malang melintang berkarir di benua Amerika dan Eropa.

Tim-tim seperti Chivas, Manchester United, Real Madrid, Bayern Leverkusen, West Ham United, dan Sevilla menjadi deretan destinasi karir Chicharito.

Dennis te Kloese selaku manajer umum LA Galaxy mengungkapkan kebahagiannya bisa merekrut pemain sekelas Chicharito.

"Chicharito secara konsisten menjadi pemain yang selalu mencetak gol di liga top seluruh dunia dan ia telah menjadi pemain yang sukses di negaranya selama satu dekade terakhir," ujar Dennis dilansir dari laman resmi LA Galaxy.

"Dia adalah pemain yang telah membuktikan kesuksesan di level tertinggi dan telah mencetak gol terbanyak di salah satu tim terbaik di ajang Concacaf," tambahnya.

"Kami pikir dia bisa menjadi salah satu ancaman serangan kami dan membantu kami meraih prestasi, kami tentu sangat senang dengan kehadirannya ke klub LA Galaxy," pungkas Dennis.

Sepanjang karirnya, Chicharito telah tampil di lebih dari 400 penampilan dan mencetak total 208 gol baik bersama klub serta Timnas.

Inter Milan Segera Tuntaskan Transfer Christian Eriksen

Inter Milan yang baru saja menuntaskan transfer Ashley Young dari Manchester United.

Selangkah lagi juga akan segera menuntaskan transfer Christian Eriksen dari kesebalasan Tottenham Hotspurs.

Apalagi, tim asuhan Antonio Conte tengah menaikkan biaya transfer sang pemain menjadi €13m ditambah bonus €2m.

Menurut jurnalis ternama Italia, Gianluca Di Marzio bahwa sang pemain sangat ingin segera bergabung dengan Inter Milan di bursa transfer musim dingin ini.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved