Sabtu, 4 Oktober 2025

Liga Champions Asia 2020

Jelang Kualifikasi Liga Champions Asia 2020, Kiper Bali United Sudah Terbiasa Lawan Striker Jangkung

Kiper Muda Bali United, Nadeo Argawinata tidak masalah jika nanti harus berduel dengan striker Melbourne yang memiliki postur tubuh yang jangkung.

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Tribun Bali/Rizal Fanany
Jelang Kualifikasi Liga Champions Asia 2020, Kiper Bali United Sudah Terbiasa Lawan Striker Jangkung 

TRIBUNNEWS.COM - Penjaga gawang anyar Bali United, Nadeo Argawinata mengatakan siap diturunkan di Kualifikasi kedua Liga Champions Asia 2020, Senin (20/1/2020).

Juara Liga 1 2019, Bali United akan menjalani Kualifikasi kedua Liga Champions Asia 2020 melawan wakil Australia, Melbourne Victory esok Selasa (21/1/2020).

Menjelang laga, penjaga gawang baru Bali United, Nadeo Argawinata sudah mempersiapkan diri apabila dipercaya tampil pada laga yang akan di gelar di Melbourne Victory Stadium, Australia tersebut.

Mantan pemain Borneo FC ini mengatakan siap secara mental dan fisik sambil menunggu kesempatan untuk unjuk kemampuannya di bawah mistar gawang Serdadu Tridatu.

Nadeo Argawinata resmi menjadi kiper Bali United.
Nadeo Argawinata resmi menjadi kiper Bali United. (BALIUTD.COM)

“Sejak di tim lama, kapan pun diminta bermain saya berusaha memberikan yang terbaik. Kapan pun diminta selalu siap,” ungkap Nadeo dilansir Tribun-Bali.

Selain itu dirinya pun tidak masalah jika nanti harus berduel dengan striker tuan rumah yang memiliki postur tubuh yang jangkung.

Hal ini dikarenakan saat di Liga 1 2019 lalu dirinya juga sudah melawan beberapa striker yang memiliki postur yang cukup jangkung.

“Liga Indonesia juga ada striker tinggi banget seperti Sylvano Comvalius, Ilija Spasojevic juga tinggi. Jadi pernah lawan pemain tinggi lah,” terang pemain kelahiran Kediri, jawa Timur ini.

Selain itu dirinya mengatakan pelatih kiper Bali United, Andy Patterson sudah memberikan pelatihan saat berhadapan dengan lawan di berbagai tipe.

“Kami sudah diedukasi lawan striker cepat dan striker yang tinggi."

"Striker yang punya shoting bagus. Semua telah diberitahukan oleh Coach Andy,” ungkap kiper utama TImnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019 lalu itu.

Sementara mengenai proses adaptasinya di Bali United, Nadeo mengatakan tidak begitu sulit.

Namun dirinya mengatakan banyak yang harus diperbaiki.

“Saya rasa, ada sedikit dievaluasi diri sendiri, banyak kekurangan yang harus saya perbaiki, dari cara saya berlatih, Tentang posisi badan dan lainnya," ungkap Nadeo.

Sementara mengenai program pelatihan di Bali United dan Borneo FC, Nadeo mengatakan masing-masing pelatih memiliki kelebihna dan kekurangan.

"Dengan pelatih lama ada kelebihan tersendiri dan kelemahan tersendiri. Di sini juga ada kelebihan dan kekurangan juga,” imbuhnya.

Nadeo merupakan salah satu pemain baru Bali United yang belum tampil bersama dengan mantan pemain Borneo FC lainnya, Lerby Elyandri.

Sementara Hariono, Sidik Saimima, M. Rahmat dan Gavin Kwan Adsit sudah tampil perdana saat mengalahkan Tampines Rovers 3-5.

Skuat Bali United menggelar latihan perdana di lapangan Gelora Trisakti, Kuta, Minggu (5/1/2020). Lima pemain rekrutan baru tim Serdadu Tridatu sudah ikut bergabung latihan.
Skuat Bali United menggelar latihan perdana di lapangan Gelora Trisakti, Kuta, Minggu (5/1/2020). Lima pemain rekrutan baru tim Serdadu Tridatu sudah ikut bergabung latihan. (tribunbali)

Bahkan Sidik dan Rahmat mampu mencetak gol di laga debutnya.

Laga melawan Melbourne Victory kemungkinan besar akan menjadi debut bagi Nadeo.

Bali United sendiri membawa 20 pemain untuk melawat ke Australia.

Dan Nadeo berada dalam tim yang dibawa bersama kiper kawakan, Wawan Hendrawan.

Selain itu, dari 20 nama yang dibawa pelatih Bali United, Stefano Cugurra, tidak ada nama Illija Spasojevic dan Irfan Bachdim.

Keduanya juga tidak dibawa saat melawan Tampines Rovers.

Jadwal Kualifikasi Kedua Liga Champions Asia Bali United

Melbourne Victory vs Bali UnitedMelbourne Victory Stadium, Selasa (21/1/2020)

(Tribunnews/Haikal) (Tribun-Bali/Marianus Seran)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
6
6
0
0
12
3
9
18
2
PSIM
7
3
3
1
9
6
3
12
3
Malut United
7
3
2
2
13
10
3
11
4
Persija Jakarta
7
3
2
2
13
8
5
11
5
Persebaya
6
3
1
2
8
5
3
10
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved